Beranda Makassar Hadirkan 1,5 Juta Buku, Gubernur Sulsel Resmi Buka Big Bad Wolf di...

Hadirkan 1,5 Juta Buku, Gubernur Sulsel Resmi Buka Big Bad Wolf di Makassar

HERALDMAKASSAR.com – Bazar Buku Big Bad Wolf mempersembahkan bagi seluruh masyarakat Sulawesi Selatan akses bacaan yang berkualitas dengan harga terjangkau.

Bazar Buku Big Bad Wolf hadir untuk pertama kalinya di Makassar setelah sebelumnya sukses diselenggarakan di enam kota, yakni Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Medan, Surabaya, Balikpapan dan kini Makassar merupakan kota ketujuh di Indonesia yang Bazar Buku Big Bad Wolf kunjungi.

Bazar Buku ini diselenggarakan di Celebes Convention Center (CCC) dari tanggal 29 November-9 Desember 2019, buka pada jam 8.00 hingga 24.00. Bazar Buku Big Bad Wolf memberikan diskon mulai dari 60 hingga 80 persen untuk semua buku internasional dengan gratis biaya masuk gedung.

Turut hadir pada acara pembukaan Bazar Buku Big Bad Wolf Makassar 2019 adalah Gubernur Sulawesi Selatan Prof Nurdin Abdullah, Don Bosco Selamun Directur Berita Metro TV, Ahmad Yani Toni Djajasaputra Kepala KCU BCA Makassar dan Uli Silalahi selaku Presiden Direktur Big Bad Wolf Indonesia.

Semangat Bazar Buku Big Bad Wolf untuk cipta kesadaran mengenai pentingnya mengenalkan budaya membaca sejak dini dengan memberikan akses buku-buku yang baik, bermutu dan terjangkau kepada masyarakat.

Presiden Direktur Big Bad Wolf Indonesia Uli Silalahi yang kini dikenal sebagai Ibu Buku mengatakan, rendahnya minat baca tentu mempengaruhi tingkat intelektualitas masyarakat.

Hal ini akan berdampak pada bagaimana masyarakat menanggapi suatu permasalahan atau isu yang tengah berkembang. Minimumnya wawasan dan keilmuan yang terbatas akan mengkerdilkan pola pikir sehingga mereka mudah dipengaruhi oleh berbagai doktrin dan pemahaman negatif.

“Cara yang paling ampuh untuk mengatasi itu semua hanya satu, yaitu berliterasi. Dengan adanya Bazar Buku Big Bad Wolf ini kami mengajak masyarakat untuk lebih gemar membaca buku. Dengan banyak membaca, kita bisa menjadi kritis dalam menyikapi suatu kejadian dan tidak mudah termakan hoax karena buku adalah jendela dunia,” ujar Uli.

“Bazar Buku Big Bad Wolf hadir dengan misi untuk mencerdaskan bangsa. Minat membaca yang tinggi pun menjadi tidak berarti tanpa adanya tempat dan bahan bacaan yang menarik. Di dalam Bazar Buku Big Bad Wolf Makassar 2019 menghadirkan buku-buku yang menarik, unik dan jarang di temukan di tempat lain,” tambahnya.

Diketahui, sebanyak 1.5 juta buah buku hadir dengan berbagai macam genre. Turut di datangkan mulai dari buku anak-anak, seni, budaya, bisnis, arsitektur, memasak, fashion hingga deretan novel karangan penulis terbaik di dunia dengan diskon besar-besaran yakni 60 hingga 80 persen untuk semua buku internasional.