HERALDMAKASSAR.COM– Striker Indonesia di Piala AFF U-22, Marinus Wanewar berpeluang meraih gelar top skor. Hal tersebut tercermin dalam daftar top skor sementara Piala AFF U-22.
Saat ini Marinus Wanewar berada di puncak sebagai pencetak gol terbanyak sementara, yakni tiga gol. Dua gol yang dihasilkan saat menghadapi Kamboja dan satu gol saat menghadapi Malaysia.
Pesaing terdekat Marinus saat ini adalah pemain asal Vietnam, Tran Danh Trung yang juga mencetak tiga gol. Peluangnya untuk menambah pundi-pundi golnya bukan hal mustahil setelah Vietnam akan menghadapi Kamboja sebagai perebutan tempat ketiga.
Ditempat ketiga ada nama Hadi Fayyadh Rezak. Pemain asal Malaysia tersebut kini menempati posisi ketiga dengan jumlah gol sebanyak dua, hanya saja peluangnya untuk menambah gol dan meraih top skor mutahil untuk dilakukannya setelah Malaysia hanya bisa sampai di perempat final.
Sementara itu di peringkat keempat ada nama Seringkan Promsupa. Striker asal Thailand tersebut bukan tak mustahil bisa menyalip Marinus di posisi teratas top skor sementara Piala AFF U-22, karena Thailand akan berlaga menghadapi Indonesia di laga final malam nanti.
Top skor sementara Piala AFF U-22:
1. Marinus Wanewar (Indonesia): 3 gol
2. Tran Danh Trung (Vietnam): 3 gol
3. Hadi Fayyadh Rezak (Malaysia): 2 gol
4. Seringkan Promsupa (Thailand): 2 gol