Beranda Sulsel Politani Pangkep Gandeng SMK se-Sulbar Tingkatan Kualitas SDM Lewat Seminar Pendidikan

Politani Pangkep Gandeng SMK se-Sulbar Tingkatan Kualitas SDM Lewat Seminar Pendidikan

HERALDMAKASSAR – Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan (Politani Pangkep) menggelar sosialisasi dan promosi yang dikemas dalam acara Seminar Pendidikan bagi siswa dengan mengusung tema “Set Your Goals, Grab Your Dreams”, di Aula SMKS YPPP Wonomulyo, Selasa (7/2/2023).

Ibarat gayung bersambut, Politani Pangkep tidak ingin melewatkan kesempatan untuk sekaligus menjalin kerja sama dengan sekolah-sekolah yang hadir.

Proses penjajakan sebelumnya telah dilakukan melalui pertemuan virtual, sehingga kegiatan sosialisasi dan promosi dirangkaikan sekaligus dengan agenda kerja sama.

“Proses penerimaan mahasiswa baru menjadi bagian yang perlu kita lakukan bersama, dan kerja sama ini terjalin karena komunikasi yang baik bersama ketua paguyuban SMK se-Sulawesi barat,” ungkap Direktur Politani Pangkep, Darmawan.

“Kepada bapak ibu kepala sekolah dan guru agar bersama-sama mendorong anak-anak kita untuk melanjutkan pendidikan,” tambahnya.

Sementara, Kepala cabang Dinas Pendidikan wilayah I Provinsi Sulawesi Barat, Roslina berharap melalui seminar tersebut bisa mengarahkan anak-anak agar mereka mau melanjutkan pendidikan lebih tinggi di Politani Pangkep.

“Kemudian dengan kerja sama ini, kami berharap bukan hanya pendidikan, siapa tau mereka bisa mendapatkan beasiswa,” ujar Roslina.

“Kita harus bermimpi, dan yakinlah bahwa apa yg kita cita-citakan dapat tercapai, kita datang ke sekolah karena kita mempunyai cita-cita,” tambahnya meyakinkan para siswa yang hadir.

Adapun ruang lingkup kerja sama yang dilakukan antara lain:

1. Peningkatan kualitas SDM SMK melalui pendidikan dan pelatihan
2. Pelaksanaan praktik kerja lapang oleh siswa SMK di Politani Pangkep
3. Penyelenggaraan program Guru Tamu dari Politani Pangkep di SMK
4. Kajian dan penelitian, serta pengabdian masyarakat
5. Lulusan SMK dapat melanjutkan pendidikan di Politani Pangkep
6. Kegiatan lain yang relevan dengan pendidikan menengah dan tri dharma perguruan tinggi.