Beranda Makassar Kembali Ramai, Perbatasan Makassar-Gowa Macet

Kembali Ramai, Perbatasan Makassar-Gowa Macet

HERALDMAKASSAR.COM – Masyarakat Sulawesi Selatan (Sulsel) saat ini seperti menganggap kondisi Covid-19 mulai mereda, padahal Covid-19 di Sulsel sendiri masuk dalam Zona Merah kasus Covid-19 di Indonesia.

Kendaraan roda empat maupun roda dua lalu lalang di jalanan kota Makassar. Terkhusus di perbatasan Makassar-Gowa, Jalan Alauddin dan Jalan Syech Yusuf, dalam pantauan CCTV Diskominfo Makassar sangat ramai, bahkan mengalami kemacetan.

“09.26. Batas kota Alauddin-syech yusuf padat dan stuck di perempatan, tifak ada yang mau ngalah,” tulis @cctcdiskominfomks di Twitter.

Komentar beragam pun hadir dalam unggahan tersebut.

Sebanyak 4 kali di bagikan dan 13 kali di suka dalam kurun waktu 2 jam terakhir, serta mendapatkan 13 komentar dari pengguna sosial media Twitter.