Beranda Nasional Dibuka Hari Ini, Kemenparekraf RI Bakal Rekrut 3.160 Calon Maba, Poltekpar Makassar...

Dibuka Hari Ini, Kemenparekraf RI Bakal Rekrut 3.160 Calon Maba, Poltekpar Makassar 650

HERALDMAKASSAR.com – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) Republik Indonesia secara resmi melaunching Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri Pariwisata (SBM-PTNP), Selasa (10/3/2020).

Kegiatan tersebut berlangsung di Balairung I Wayan Bendhi Kampus Politeknik Pariwisata Negeri Makassar sekaligus prosesi “Grand Launching” dilakukan oleh Kepala Pusat Pengembangan SDM Parekraf Kemenparekraf RI, Anggara Hayun Anujuprana.

Dalam penyampaiannya, Anggara mengatakan launching SBMPTNP 2020 sekaligus peluncuran website pendaftar ini, Kemenparekraf akan merekrut sebanyak 3.160 calon mahasiswa dibeberapa kampus Pariwisata di Indonesia.

“Kita akan merekrut 3.160 mahasiswa, dan 50 persen dari SBMPTNP sekitar 1.580 mahasiswa dan kita mula hari ini sampai 20 Mei jadi silahkan kepada anak-anak bangsa yang berminat mendaftar,” kata Anggara.

Proses pendaftaran SBM-PTNP dibuka mulai tanggal 10 Maret 2020 hingga tanggal 20 Mei 2020 melalui website http://sbmptnp.kemenparekraf.go.id/ Seluruh informasi dan prosedur pendaftaran seleksi masuk dapat dilihat melalui website pendaftaran tersebut.

“Seleksi ini terintegrasi, jadi tidak perlu calon mahasiswa secara manual, sekarang bisa online. Kita mencoba meningkatkan kualitas lewat SBMPTNP ini,” ujarnya.

Saat ini terdapat enam Perguruan Tinggi Negeri Pariwisata (PTNP) di bawah naungan Kementerian Pariwisata yakni Sekolah Tinggi Pariwisata (STP) Bandung, Politeknik Pariwisata (Poltekpar) Bali, Poltekpar Makassar, Politekpar Medan, Politekpar Palembang dan Politekpar Lombok.

Ketua Panitia SBM-PTNP Tahun 2020, Muhammad Arifin yang juga Direktur Politekpar Negeri Makassar mengatakan, seleksi bersama ini adalah untuk memberikan akses yang Iebih memudahkan dan kesempatan yang Iebih besar bagi lulusan sekolah menengah atas (SMA/SMK/MA) di seluruh Indonesia.

“Kita mencermati animo masyarakat dari tahun ke tahun mengenai perkembangan yang luar biasa, dan seleksi yang luar biasa,” urainya.

“Di Makassar saja peminat sudah ada seribuan, kalau di Poltekpar Makassar sendiri insya Allah kita akan terima 650 mahasiswa baru dari jalur mandiri dan jalur bersama,” tambahnya.

Selain itu, kata Arifin, keenam Perguruan Tinggi Negeri Pariwisata tersebut juga menyelenggarakan seleksi mandiri yang disebut Seleksi Masuk Mandiri.

Berikut Jadwal Pelaksanaan SBM-PTNP 2020 :

– Pendaftaran : 10 Maret 20 Mei 2020
– Melihat Ruang Test Seleksi : 01 Juni 2020
– Tes Seleksi Tahap I : 2-3 Juni 2020
• Tertulis Psikotes
• Tertulis Bahasa lnggris

– Pengumuman Seleksi Tahap I : 13 Juni 2020
– Periode Pemeriksaan Kesehatan : 13 21 Juni 2020
– Tes seleksi Tahap II : 22-23 Juni 2020
• Penyerahan Hasil Pemeriksaan Kesehatan
• Wawancara

– Pengumuman Tahap II : 27 Juni 2020