Beranda Makassar Dinas PU Adakan Sayembara Desain Gedung Arsip, Hadiah Rp225 Juta

Dinas PU Adakan Sayembara Desain Gedung Arsip, Hadiah Rp225 Juta

HERALDMAKASSAR.com – Pemkot Makassar melalui Dinas Pekerjaan Umum (DPU) sebagai penanggung jawab penyediaan infrastruktur, mengadakan Sayembara Desain Gedung Arsip untuk mendapatkan desain Gedung Arsip yang sesuai dengan kaidah yang telah ditetapkan.

Kepala Seksi Bina Jasa Konstruksi DPU Makassar, Suryadi mengatakan, dalam pelaksanaan tugas pemerintahan, ada arsip yang perlu dikelola dengan baik agar arsip-arsip tersebut dapat diakses dengan mudah dan dapat dimanfaatkan untuk berbagai kepentingan, namun hingga kini belum ada depo-depo pada sistem penyimpanan kearsipan kota Makassar.

“Hingga saat ini Pemerintah Kota Makassar belum memiliki Gedung Arsip sebagai sarana dan prasarana dalam pengelolaan kearsipan,” ujar Suryadi, Rabu (25/9).

Sementara itu panitia sayembara, Aditya Pradipta menjelaskan, sayembara ini juga dibuat untuk merangsang kreativitas masyarakat dalam mengembangkan ide-ide kreatif terkait dengan konsep pembangunan gedung.

“Diharapkan dapat diterapkan secara nyata sebagai karya yang memiliki keunggulan sebagai sarana gedung pemerintahan yang tepat guna dan estetik tanpa melupakan aspek kearifan lokal yang tentunya juga dapat dijadikan salah satu ikon Kota Makassar,” terang Adit, sapaan karibnya.

Sayembara ini terbuka secara umum bagi warga negara Indonesia (WNI) dan dibagi ke dalam dua kategori, yakni kategori student dan profesional.

“Kategori student itu memasukkan para mahasiswa yang ingin berperan aktif dalam berkreasi mengembangkan gagasan mereka dan dapat didampingi oleh dosen mereka. Sementara untuk bidang profesional ini lebih menekankan gagasan ide yang dapat diterapkan secara nyata,” jelasnya.

“Jadi ada perbedaan dari ide gagasan. Kalau untuk ide gagasan pada tataran student, itu lebih untuk menonjolkan ide gagasan, tetapi untuk yang dapat diaktualisasikan secara nyata, hal tersebut diterapkan pada kriteria kategori profesional,” sambungnya.

Tak tanggung-tanggung, DPU Kota Makassar menyiapkan hadiah total ratusan juta rupiah. Untuk kategori student, juara pertama akan memperoleh hadiah uang tunai sebesar Rp50 juta dan juara kedua sebesar Rp25 juta. Sementara pada kategori profesional, juara pertama memperoleh total hadiah sebesar Rp100 juta dan juara kedua sebesar Rp50juta.