Beranda Makassar 50 Persen Tenaga Kerja Asing Tingkok Bekerja di Sulsel

50 Persen Tenaga Kerja Asing Tingkok Bekerja di Sulsel

POJOKSULSEL.com, MAKASSAR – Berdasarkan catatan Imigrasi Kelas I Makassar dan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Sulsel, bahwa jumlah tenaga kerja asing (TKA) yang masuk ke Sulsel adalah 518 orang.

Para TKA tersebut bekerja di berbagai perusahaan di Sulsel. 50 persen di antaranya berasal dari Tiongkok.

“Hampir semua negara sebenarnya ada di Sulsel. Hanya saja, yang paling mendominasi berasal dari Tiongkok,” kata Kepala Disnakertrans Sulsel Agustinus Appang.

Sementara TKA lainnya yang ada di Sulsel berasal dari Amerika, Brasil, Spanyol, Korea dan Jepang.

Kasi Pengawasan dan Penindakan Kantor Imigrasi Kelas 1 Makassar, Noer Putra menyebutkan, TKA asal Tiongkok yang bekerja di Sulsel tahun 2018 sebanyak 268 orang.

“Jumlahnya memang lebih banyak dibanding TKA negara lain. Lebih 50 persen lah,” kata Noer Putra.

Selain itu, sudah 6 orang dideportasi sepanjang tahun 2018 ini. 2 di antaranya adalah TKA dan 4 lainnya adalah turis Turki dan Argentina yang melakukan tindak kejahatan di Sulsel.

“Empat orang iri, masing-masing dua dari Turki karena melakukan skimming kartu ATM, dan dua lainnya dari Argentina,” katanya.

Sementara itu, kata Noer Putra, TKA yang tidak terdata di Imigrasi Makassar itu tetap akan tercatat di Imigrasi tempat pertama TKA itu turun. Ia menegaskan bahwa 518 TKA tersebut tetap dipastikan memiliki kartu izin tinggal (Kitas).

(fly/pojoksulsel)