Beranda Olahraga Ini Tim yang Terancam Terdegradasi di Liga 1 2018

Ini Tim yang Terancam Terdegradasi di Liga 1 2018

Ilustrasi. Int

HERALDMAKASSAR.com – Go-Jek Liga 1 Indonesia bersama Bukalapak kini menyisakan 1 laga menuju akhir musim. 18 tim akan berjuang untuk memperbaiki peringkat, terlebih kepada tim yang terancam tergusur dari Liga 1, dan akan berlaga di Liga 2 musim depan, Sabtu (08/12/2018).

Terbilang ketat, klasemen di Liga 1 kini memiliki 5 tim peringkat terbawah yang berjuang menjauh dari zona degradasi.

Sriwijaya FC, Mitra Kukar, Perseru Serui, PS TNI, dan PSMS Medan adalah 5 tim yang akan berjuang meraih kemenangan untuk keluar dari zona degradasi.

Berikut 5 tim yang terancam terdegradasi:

– Sriwijaya FC

Laga terakhir Sriwijaya FC terbilang cukup berat. Menghadapi Arema FC, Sriwijaya FC diwajibkan meraih poin untuk menjauh dari zona degradasi. Kini Sriwijaya FC berada di peringkat ke-14 dengan koleksi 39. Koleksi poin Sriwijaya FC ini sama dengan Mitra Kukar, Perseru Serui, dan PS TNI. Jika Sriwijaya FC terjegal, bisa dipastikan Laskar Joko Tingkir akan tersingkir dari liga teratas di Indonesia.

– Mitra Kukar

Mitra Kukar kini berjuang menjauh dari zona degradasi. Berada di peringkat ke-15 dengan koleksi 39 poin, di laga pamungkas Mitra Kukar akan menghadapi tuan rumah Persija Jakarta yang juga akan tampil habis-habisan untuk meraih juara Liga 1 musim ini. Jika kalah, Mitra Kukar terancam menjadi tim terdegradasi jika pesaing terbawahnya meraih hasil kemenangan.

– Perseru Serui

Tim Perseru Serui juga kini menjadi tim yang terancam terdegradasi dari Liga 1 2018. Perseru kini berada di peringkat ke-16 dengan raihan 39 poin, raihan poin yang sama dengan Sriwijaya FC dan Mitra Kukar. Hanya saja, Perseru Serui kalah dalam selisih gol. Perseru akan menghadapi Persipura Jayapura di laga pamungkas. Jika meraih hasil kemenangan, sementara Mitra Kukar dan Sriwijaya meraih hasil imbang, maka dipastikan Perseru akan lolos dari jurang degradasi.

– PS TNI

PS TNI kini berada di peringkat ke-17 atau kedua terbawah dalam klasemen Liga 1 2018. PS TNI masih punya peluang untuk lolos dari jurang degradasi. PS TNI harus meraih kemangan atas tuan rumah Borneo FC, dan berharap agar Mitra Kukar, Perseru Serui, dan Sriwijaya FC meraih hasil minor.

PSMS Medan

Tim asal Sumatera ini hampir dipastikan menjadi tim yang terdegradasi di Liga 1. Berada di peringkat terbawah dengan koleksi 37 poin dari 33 laga. Menghadapi PSM Makassar dilaga pamungkas, PSMS Medan diwajibkan menang atas PSM Makassar jika ingin lolos dari jurang degradasi dengan catatan 4 tim diatas PSMS mengalami hasil minor. Hanya saja, PSM Makassar yang bermain di hadapan publiknya sendiri akan tampil spartan untuk meraih kemenangan demi menjaga asa untuk meraih juara di Liga 1 2018.

(NUR FAJRI)