Beranda Makassar Dekranasda Sulsel Terima Bantuan 5.000 Masker dari BPD Sulselbar

Dekranasda Sulsel Terima Bantuan 5.000 Masker dari BPD Sulselbar

HERALDMAKASSAR.com – Dekranasda Provinsi Sulsel menerima bantuan ribuan pcs masker dari Bank Pembangunan Daerah (BPD) Sulselbar, di Rumah Jabatan Gubernur, Rabu (29/4/2020).

Adapun jumlah bantuan sebanyak 5.000 pcs masker yang diserahkan oleh Plt Dirut bank Sulselbar, Yanti sultan, dan diterima langsung Ketua Dekranasda Sulsel Hj Liestiaty Fachrudin Nurdin, didampingi Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah.

Ikut pula mendampingi, A. Masniawati Yusran yang juga Wakil ketua harian 2 dan A. Tenri Abdullah selaku Bendarahara Dekranasda Sulsel.

Sumbangan tersebut hasil jahitan oleh beberapa UKM dan IKM yang ada di kota Makassar. Andi Oci Alepuddin selaku Wakil ketua harian 1 Dekranasda Sulsel yang memfasilitasi para UKM/IKM agar supaya mereka tetap bekerja di rumah dan mendapatkan pendapatan.

Sementara, Liestiaty Fachrudin Nurdin menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang ikut andil dalam mengatasi kebutuhan masyarakat selama dampak pendemi Covid-19 ini.

“Kami terus berupaya untuk membantu dan ikut prihatin terhadap masyarakat. Kami akan terus mengupayakan yang terbaik agar kita semua bisa keluar dan terbebas dari virus corona yang menimpa bukan hanya kita tapi ini sudah keseluruh dunia,” ujarnya.

Ia mengaku, semua bantuan yang diterima akan terus disalurkan kepada masyarakat, terutama karyawan yang dirumahkan dan di Putus Hak Kerja (PHK).

“Para IKM yang di rumahkan kami sidah memfasilitasi untuk mendapatkan pekerjaan, yaitu membuat masker. Hasilnya akan dibagikan lagi untuk masyarakat. Agar kiranya masyarakat selalu memakai masker bila berada di luar rumah,” kata dia.

Lap. Humas Dekranasda Sulsel, Warni Saharuddin