Beranda Olahraga Baru Dibangun, Intip Penampakan 3 Stadion Bertaraf Internasional di Indonesia

Baru Dibangun, Intip Penampakan 3 Stadion Bertaraf Internasional di Indonesia

Stadion Wembley. Ist

HERALDMAKASSAR.com – Sepakbola Indonesia diprediksi akan mengalami perkembangan yang pesat dalam lima tahun kedepan. Hal ini tidak terlepas dari perbaikan arana sepakbola yang kini tengah gencar dilakukan oleh pemerintah daerah dengan melakukan perubahan pada sarana yang ada. Salah satunya adalah dengan merenovasi atau membangun stadion baru.

Penggunaan stadion bertaraf internasional jelas sangat penting bagi kemajuan dunia sepakbola di Indonesia. Sebab berkaca dari tim-tim di luar negeri, mereka yang kerap kali mengukir prestasi adalah yang memiliki stadion bagus.

Sekarang ini, ada tiga pembangunan stadion yang tengah berjalan. Hal ini tentu akan menunjang berlangsungnya sepakbola yang lebih baik lagi di masa mendatang, secara dengan pembangunan stadion baru, maka itu akan membuat tim nampak lebih profesional dan memaksimalkan penonton yang hadir ke stadion nantinya.

Stadion Papua Bangkit – Jayapura

Istimewa.

Stadion yang rencananya akan digunakan untuk PON 2020 tersebut akan menjadi stadion terbaik di Papua. Sebab infrastruktur Stadion Papua Bangkit terlihat sangat modern dan memiliki beberapa sarana yang menunjang sepakbola seperti lapangan latihan yang ada di luar stadion.

Stadion Barombong – Makassar

Istimewa.

Stadion yang kini tengah dibangun tersebut nampak sudah menyelesaikan hampir semua tahapan pembangunan. Baik tribun penonton, lapangan dan atas stadion nampak sudah selesai. Mungkin tahapan terakhir dari stadion ini adalah memasang kursi penonton. Nantinya, stadion ini akan menjadi markas dari tim kontestan Liga 1, PSM Makassar.

Stadion Jati Diri – Semarang

Istimewa.

Stadion ini bukanlah stadion baru, sebab Jati Diri hanya dipugar saja atau direnovasi untuk menambah kapasitas penonton dengan membangun tribun seperti yang dilansir dari laman Bolasport.com (15/11/2018). Nantinya, Stadion Jati Diri akan menjadi stadion pertama di Indonesia yang memiliki tiga tingkat layaknya Bukit Jalil di Malaysia.

Kita bisa memprediksi jika dari stadion diatas, sepertinya itu akan menjadi markas tim kontestan Liga 1. Hal ini tentu menjadi kabar baik bagi sepakbola Indonesia lantaran akan ada stadion baru yang digunakan oleh tim kontestan.(*)