Beranda Makassar Deng Ical Resmikan Masjid Rahmat Mess Syam

Deng Ical Resmikan Masjid Rahmat Mess Syam

POJOK-SULSEL.com, MAKASSAR – Pelaksana Tugas Wali Kota Makassar Dr Syamsu Rizal Mi, meresmikan penggunan Masjid Al-Rahmat Mess Syam yang terletak di Metropolitan Residence Makassar, Kelurahan Banta-Bantaeng, Kecamatan Rappocini, Makassar (4/5/2018) kemarin.

Peresmian masjid ini ditandai dengan penandatangan prasasti. Usai peresmian dilanjutkan dengan salat jumat dan makan siang bersama.

Dalam sambutannya, Deng Ical menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada seluruh warga kompleks Metropolitan Residence yang telah berpatisipasi sehingga masjid ini bisa berdiri.

“Dari 1.712 masjid yang ada di kota Makassar, boleh dibilang hanya dua atau tiga yang dibangun oleh pemerintah, selebihnya itu dibangun swadaya masyarakat,” ungkap Deng Ical

Menurut kader Muhammadiyah ini, apabila ada kompleks atau perumahan yang masjidnya bagus dan makmur, maka bisa dipastikan persoalan-persoalan sosial didaerah itu menurun bahkan hilang.

“Perekat sosial paling kuat itu adalah masjid, jadi kalau mauki lihat berkurang permasalahan sosial didaerah ta bangunki masjid,” ucapnya.

(gunawan songki/pojoksulsel)