Beranda Olahraga Fakta Menarik Dalam Laga Inggris vs Belgia

Fakta Menarik Dalam Laga Inggris vs Belgia

selebrasi kapten timnas Inggris Hery Kane

POJOKSULSEL.com, MOSKOW – Laga penutup Grup G antara Inggris kontra Belgia, Jumat (29/6/2018) dini hari nanti memang bukan lagi laga krusial keduanya di Piala Dunia 2018. Pertemuan ini hanya untuk menentukan tim yang akan lolos ke 16 besar sebagai juara grup.

Artinya, jika tak ingin menghadapi juara Grup H, maka harus menghindari posisi runner up. Meski, menghadapi runner up Grup H pun belum tentu lebih ringan.

Ada indikasi kedua pelatih bakal menurunkan beberapa pemain yang sebelumnya hanya duduk di bangku cadangan. Ini untuk memberi kesempatan bermain di Piala Dunia yang punya nilai tinggi bagi setiap pemain.

Para pemain inilah yang menjadi jaminan laga nanti akan tetap berpotensi memunculkan tensi tinggi. Karena inilah kesempatan yang mungkin akan terakhir didapatkan para pemain yang selama ini lebih banyak jadi pelapis.

Di luar hal itu, Inggris memang terlihat cukup dominan dalam sejarah pertemuannya dengan Belgia. Tapi ingat, Belgia saat ini tengah diperkuat oleh generasi emas. Generasi yang siap mengejutkan tim-tim elite Eropa di Piala Dunia.

Berikut fakta-fakta menarik terkait laga Inggris kontra Belgia:

1. Inggris belum terkalahkan dalam dua pertemuannya dengan Belgia di Piala Dunia. Inggris seri 4-4 pada 1954 dan kemudian menang 1-0 di babak kedua Piala Dunia 1990. Gol kemenangan Inggris saat itu dicetak David Platt di perpanjangan waktu.

2. Inggris telah mencetak 8 gol di Piala Dunia 2018. Menyamai torehan mereka di Piala Dunia 1954. Namun belum bisa melewati 11 gol yang dicetak pada 1966.

3. Pada Piala Dunia 1982, Inggris mampu memenangkan tiga laga fase grup. Kala itu Inggris mengalahkan Prancis, Cekoslovakia, dan Kuwait.

4. Harry Kane selalu mencetak gol dalam lima penampilan terakhirnya bersama Timnas Inggris. Pemain terakhir yang konsisten mencetak gol dalam enam laga beruntun bagi The Three Lions adalah Tommy Lawton pada 1939.

5. Satu-satunya pemain Inggris yang mencetak gol lebih banyak dari Harry Kane dalam satu gelaran Piala Dunia adalah Gary Lineker. Legenda Inggris itu mencetak 6 gol sekaligus meraih Sepatu Emas pada 1986.

6. Harry Kane tampil sangat efektif di Piala Dunia 2018. Lima gol yang dicetak Kane berasal dari lima tendangan terarah di turnamen ini.

7. Belgia memenangkan dua laga di Piala Dunia 2018 dengan margin tiga gol. Belum ada satu pun tim yang mampu melewati tiga laga fase grup dengan margin tiga gol atau lebih.

8. Belgia pernah melewati babak fase grup dengan tiga kemenangan pada Piala Dunia 2014. Tahun ini kesempatan mengulang sukses 4 tahun silam cukup berat karena harus bertemu Inggris di partai terakhir fase grup.

9. Hingga saat ini, Belgia menorehkan catatan apik sepanjang tampil di fase grup Piala Dunia. Red Devils belum terkalahkan dalam 11 laga fase grup Piala Dunia.

(is/jpc/pojoksulsel)