POJOKSULSEL.com, MADRID – Real Madrid memberi isyarat jika Cristiano Ronaldo akan hengkang musim depan. Dilansir dari ESPN, Selasa (29/5/2018) Madrid meluncurkan seragam untuk musim 2018/2019 dengan Gareth Bale menjadi bintang utamanya.
Bersama Marcelo, Karim Benzema, Nacho Fernandez, dan Toni Kroos, Bale menjadi perwakilan para pemain lainnya dalam memperkenalkan seragam baru Real Madrid musim depan. Dari semua penggawa yang terlibat dalam peluncuran seragam Los Blancos, Ronaldo sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah klub absen dalam peluncuran seragam baru ini.
Lewat akun resmi klub, Real Madrid hanya memajang jersey Ronaldo bernomor punggung 7, sedangkan sebanyak 25 penggawa Los Blancos termasuk sang pelatih, Zinedine Zidane tampak terlibat dalam promosi jersey tersebut.
Absennya Ronaldo menguatkan rumor jika pemain Timnas Portugal itu akan akan meninggalkan Santiago Bernabeu akhir musim ini.
Apalagi, usai laga final Liga Champions yang dimenangi Real Madrid atas Liverpool, akhir pekan kemarin, Ronaldo telah menyiratkan salam perpisahan pada Madridista.
Namun, seperti dikutip dari Diario AS, laporan Cadena COFE menyebutkan jika sesi foto tersebut diambil beberapa bulan lalu saat Ronaldo berhalangan hadir. Terlepas dari spekulasi absennya Ronaldo tersebut, peraih 5 Ballon d’Or itu memang terus dihubungkan dengan gerbang keluar Bernabeu sejak musim panas lalu.
Ronaldo dikabarkan kecewa dengan pihak manajemen klub yang tidak memegang janjinya menaikkan gaji setelah Real Madrid memenangi Liga Champions tahun lalu. Spekulasi itu pun kembali mencuat usai Real Madrid meraih trofi ketiga beruntun, saat Ronaldo seakan menyampaikan salam perpisahan.
(is/pojoksulsel)