HERALDMAKASSAR – Calon Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail, menunjukkan kesiapannya dalam menjawab tantangan generasi muda.
Dalam pertemuannya bersama masyarakat Kelurahan Ballaparang Kecamatan Rappocini, salah satu pemuda setempat, Ainun, mempertanyakan langkah-langkah konkret yang akan diambil Indira untuk memberikan ruang bagi generasi muda.
Pertanyaan tersebut menjadi perhatian, terutama karena tingginya harapan anak muda terhadap kepemimpinan Indira Yusuf Ismail bersama Ilham Ari Fauzi (INIMI).
Kepada Indira, Ainun, dengan tegas menanyakan bagaimana Indira dan pasangannya, Ilham Ari Fauzi, akan memberikan perhatian dan ruang bagi kaum muda untuk berkembang.
“Bagaiman ibu memberikan perhatian kepada generasi muda untuk terus berkembang?” ungkap Ainun, Rabu (2/10/2024).
Tantangan ini dijawab oleh Indira dengan penuh keyakinan. Indira menunjukkan bahwa dia tidak hanya memahami kebutuhan anak muda, tetapi juga berkomitmen untuk mewujudkan aspirasi mereka.
Indira menegaskan bahwa dirinya dan pasangannya, Ilham Ari Fauzi, yang akrab disapa Daeng Tayang, siap berkolaborasi dengan kaum muda.
Dia menyebutkan bahwa peran Daeng Tayang, yang juga berasal dari gen Z, sangat krusial dalam membangun komunikasi yang kuat dengan generasi muda.
“Pasangan saya, Ilham Ari Fauzi Daeng Tayang, adalah seorang gen Z. Tentu kami sebagai pasangan INIMI, akan berbagi tugas,” ujar Indira.
Lebih lanjut, Indira menjelaskan bahwa mereka telah membagi peran secara strategis, di mana Ilham akan lebih banyak berinteraksi dengan anak muda.
Hal ini menunjukkan bahwa pasangan INIMI memahami betul pentingnya peran anak muda dalam perkembangan Kota Makassar.
“Daeng Tayang lebih banyak berinteraksi dengan kaum muda. Kami berbagi peran untuk berkolaborasi agar bagaimana harapan-harapan masyarakat Kota Makassar bisa kita penuhi dengan baik,” tambah Indira.
Indira juga mengungkapkan bahwa pasangan INIMI terus berupaya untuk membangun komunikasi yang efektif dengan generasi muda.
Menurutnya, ini adalah langkah awal yang penting agar program-program yang mereka rancang dapat selaras dengan kebutuhan kaum milenial.
Dia optimis bahwa jika diberikan amanah, mereka akan mampu memberikan ruang yang lebih besar bagi anak muda untuk berkembang dan berkarya di Makassar.
“Saat ini kami terus mencoba galang komunikasi dengan generasi muda, untuk bisa bersama-sama mencocokkan frekuensi kita, kerja-kerja kita, sehingga kalau doa-doa kita diijabah, generasi milenial itu sudah kita pikirkan,” tutupnya.
Melalui pernyataannya yang lugas dan komitmen yang jelas, Indira menunjukkan bahwa pasangan INIMI siap menjadi pemimpin yang tidak hanya mendengarkan, tetapi juga bekerja sama dengan generasi muda untuk masa depan Makassar. (*)