Beranda Sulsel Kadinsos Sulsel: PKH Merupakan Upaya Percepatan Pengurangan Kemiskinan

Kadinsos Sulsel: PKH Merupakan Upaya Percepatan Pengurangan Kemiskinan

HERALDMAKASSAR.COM – Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas (Kadis) Sosial Provinsi Sulsel Hasan Basri Ambarala membuka kegiatan Rakor program keluarga harapan (Pkh) tahun 2021 di Hotel Sidny Kabupaten Sidenreng Rappang. Rabu (9/6).

Kegiatan ini merupakan kegiatan untuk mendorong sinergitas penyelenggaraan pkh antara dinas sosial sulsel dengan petugas pendamping pkh serta administrator database di sulawesi selatan khususnya di Kabupaten Sidrap, Wajo dan Pinrang

“Kegiatan ini diselenggarakan untuk percepatan dan pengurangan kemiskinan serta kesenjangan sosial di sulawesi selatan, pemerintah dalam upaya penanganan kemiskinan telah menjadikan PKH sebagai pusat pelayanan unggulan” kata Ambarala

Pihaknya juga mengatakan Selain mendapatkan bantuan program keluarga harapan, keluarga penerima manfaat juga memperoleh bantuan pangan non tunai, bantuan subsidi energi dan pangan termasuk Kartu Indonesia Sehat (KIS), Kartu Indonesia Pintar (KIP) dan bantuan sosial lainnya

Sebelumnya Dinas Sosial Sulsel juga telah melaksanakan rakortek pkh di Kab.Sinjai yang diikuti oleh petugas pendamping PKH Sinjai dan Bulukumba.

Rapat koordinasi dan teknis ini juga di hadiri oleh Kadis Sosial Sidrap, Sekretaris Dinas Sosial Sulsel, Kabid Linjamsos dan Kasi Jamsos & Keluarga serta pendamping dan operator PKH di 3 kabupaten yaitu Sidrap, Wajo dan Pinrang.