Beranda Makassar Legislator Berkarya Minta Pemkot Cegah Kebakaran Susulan di TPA Antang

Legislator Berkarya Minta Pemkot Cegah Kebakaran Susulan di TPA Antang

Anggota DPRD Makassar, Nasir Rurung

HERALDMAKASSAR.com – Anggota DPRD Makassar dari Partai Berkarya, Nasir Rurung meminta kepada instansi terkait di Pemerintah Kota Makassar lebih maksimal dalam pencegahan kebakaran di TPA Antang Kecamatan Manggala, sejak kemarin.

“Yang harus dilakukan pemerintah adalah bagaimana sehingga Kebakaran itu tidak terjadi lagi,” kata Nasir saat ditemui diruang Komisi D, Senin (16/9).

Apalagi, kata dia, selama ini TPA tersebut rawan terbakar sehingga antisipasi sejak dini harus dimaksimalkan. Karena diperkirakan musim kemarau akan panjang.

“Seperti pemerintahan sebelumnya itu, setiap tahun itu sampah selalu ditimbun sehingga percikan-percikan api yang ada disekitar situ tidak terjadi,” ujarnya.

Anggota Legislatif terpilih yang maju di Dapil 4 Panakkukang-Manggala itu berharap nantinya Pemerintah kota Makassar bisa menimbun tiap tahun diatas sampah sehingga tidak mudah terbakar.

“kebakaran yang terjadi ini menyebabkan hewan terbak sapi itu sudah beberapa hilang. Bahkan, asapnya juga sangat mengganggu warga di manggala,” tandasnya.