Beranda Olahraga Tinggalkan Sriwijaya FC, Hamka Hamzah Kembali ke Arema

Tinggalkan Sriwijaya FC, Hamka Hamzah Kembali ke Arema

POJOKSULSEL.com, MAKASSAR – Hamka Hamzah resmi bergabung dengan Arema FC, sehari setelah memutuskan hengkang dari Sriwijaya FC. Ledatangan Hamka untuk memenuhi keinginan pelatih Arema, Milan Petrovic, yang menilai timnya selalu mudah kebobolan.

Singo Edan mengumumkan Hamka sebagai rekrutan anyarnya di bursa transfer paruh musim Liga 1 2018 di kantor Arema FC Jalan Mayjen Pandjaitan, Kota Malang, Jumat (13/7/2018).

“Di Jumat yang barokah ini resmi kami perkenalkan kembali, mantan kapten Arema di liga 2016, Hamka Hamzah,” kata General Manager Arema FC, Ruddy Widodo dilansir situs resmi klub.

Bagi Hamka, kembalinya dia ke Arema ibarat sebuah nostalgia. Sang pemain pernah memperkuat Arema pada musim 2016 ini sebenarnya sudah sering berkomunikasi dengan jajaran manajemen terutama CEO Arema, Iwan Budianto.

Sebelumnya, Hamka memutuskan hengkang dari Sriwijaya FC melalui akun Instagram. Bukan hanya Hamka, pelatihnya di tim berjuluk Laskar Joko Tingkir, Rahmad Darmawan juga menyatakan mundur seperti dilansir situs resmi Liga 1 2018.

Selain itu, delapan pemain lainnya juga dikabarkan bakal angkat kaki. Mereka yakni Adam Alis, Alfin Tuasalamony, Novan Sasongko, Bio Paulin, Patrich Wanggai, Rahmad Hidayat hingga yang terakhir duo Mali, Makan Konate dan Mohamadou Ndiaye.

Perpisahan ini ditengarai karena faktor non-teknis yang tidak bisa dipenuhi manajemen Sriwijaya FC. Manajemen dikabarkan mengumumkan detail perpisahan ini pada Sabtu besok.

(is/pojoksulsel)