HERALDMAKASSAR – Dukungan kepada bakal calon anggota legislatif (Bacaleg) Partai Golkar Kota Makassar, Warni Saharuddin terus berdatangan.
Kali ini datang dari Ketua DPRD Sulawesi Selatan (Sulsel), Andi Ina Kartika Sari.
Hal tersebut terlihat saat Warni Saharuddin bertandang ke Kantor DPRD Sulsel sekaligus silaturahmi dengan Andi Ina Kartika, Rabu (6/9/2023).
Pimcam Golkar Ujung Pandang ini mengaku dirinya mendapat wejangan dari Andi Ina Kartika Sari soal dirinya maju sebagai Caleg di Kota Makassar.
Apalagi, Ketua DPRD Sulsel tersebut merupakan kader dari Partai Golkar sudah menjadi kewajiban untuk saling mendukung dalam perhelatan politik.
“Beliau (Andi Ina Kartika Sari) banyak memberikan masukan, wejangan dan mensupport, intinya semangat dan yakin akan takdir dari Allah,” ujar Warni usai menemui Andi Ina.
Bahkan, kata Warni, Andi Ina Kartika juga mendukung focus champaign yang akan dibawah dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat, khususnya di Dapil 1 Kecamatan Rappocini, Ujung Pandang dan Makassar.
“Sampai saat ini memang masalah pendidikan masih menjadi perhatian khusus bagi saya karena begitu banyak anak-anak kita yang putus sekolah karena tingkat ekonomi digaris prasejahtera,” ujarnya.
Begitu juga masalah peningkatan UMKM bagi masyarakat menengah kebawah, menurut Warni, banyak sekali potensi yang dapat dikembangkan untuk memajukan UMKM lorong.
“Banyak pelaku usaha kita tidak tercover, padahal selama ini banyak sekali program pemerintah dalam mengembangkan UMKM, dengan begitu maka taraf ekonomi mereka akan meningkat serta kurangnya angka pengangguran,” ungkapnya.