HERALDMAKASSAR – Anggota DPRD Kota Makassar, Hasanuddin Leo memandang program prioritas dunia pendidikan dari pemerintah bagi masyarakat kurang mampu dan berprestasi sangat tepat sebagai revolusi pendidikan di Kota Makassar.
Hal tersebut disampaikan Hasanuddin Leo saat menggelar Sosialisasi Perda nomor 1 tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Pendidikan, di Hotel Royal Bay Makassar, Selasa (7/2/2023).
Menurutnya, salah satu program prioritas pendidikan dari Pemerintah Kota yakni 1000 beasiswa untuk anak lorong merupakan solusi kepada warga yang anaknya putus sekolah.
“Kita apresiasi program prioritas dari Dinas Pendidikan untuk memberikan bantuan atau beasiswa kepada masyarakat kita yang kurang mampu dan berprestasi,” ujarnya.
Saat ini, Pemerintah Kota bekerjasama dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) melalui lembaga beasiswa Basnaz (LBB) program menyediakan dana pendidikan bagi golongan kurang mampu.
“Jadi semua guru dan pegawai dinas pendidikan itu memberikan zakat hartanya untuk diserahkan ke Baznas, makanya dikaitkan dengan memberikan beasiswa kepada yang kurang mampu,” jelas Anggota Komisi B DPRD Makassar ini.