HERALDMAKASSAR – Kepala Dinas Kebudayaan Kota Makassar Ir. Hj. Herfidha Attas bersama kepala SKPD lingkup Kota Makassar, tim ahli, camat dan lurah se Kota Makassar serta jajaran pejabat lingkup dinas Kebudayaan
Menghadiri kegiatan Ragam atraksi Budaya Lorong Wisata, senin (20/6/2022) bertempat di Jln. dg. tata 3 Lorong 2 Lembaga seni Baruga Kaluarang kec. Tamalate, Kelurahan parangtambung. Di mulai dengan Launching proyek perubahan DIKEMAS “ digitalisasi Kebudayaan Makassar” yang merupakan inovasi kebudayaan berisi tentang aplikasi yang memuat konten kebudayaan sebagai upaya digital menuju Makassar metaverse, selain itu agar masyarakat lorong wisata mampu berkreasi maka diadakan pembinaan SDM kesenian tradisional supaya masyarakat lorong melestarikan aset seni budaya yg dimiliki melalui pertunjukkan seni budaya lorong yg dirancang sendiri. Selain itu rangkaian kegiatannya juga ada Museum keliling dalam upaya untuk mengkomonikasikan informasi, sejarah, dan budaya Kota Makassar ke masyarakat di lorong wisata.
“Pada kesempatan ini kami tampilkan juga ritual budaya dan penyerahan charter certificate ( sertifikat pendirian) Rotary Community corps kampung seni Baruga Kaluarang, serta program belajar bersama Maestro (BBM), sebagai upaya menumbuh kembangkan kepedulian terhadap maestro dan seni budaya agar tetap terjaga” tutur herfida.
pemerintah kota menargetkan tahun ini akan menghadirkan 1000 lorong wisata demi percepatan program tersebut dilakukan kolaborasi dengan masyarakat, pemerintah dan juga swasta.(*)