HERALDMAKASSAR.COM – Tokoh masyarakat Kabupaten Soppeng di Makassar, Andi Sulham Hasan, menyatakan tekadnya ikut serta memenangkan Appi-Rahman pada Pilkada Makassar, 9 Desember mendatang.
Pernyataan itu disampaikan langsung mantan Walikota Pare-Pare itu kepada Founder Bosowa HM Aksa Mahmud, di Pantai Bosowa, Tanjung, Makassar, Sabtu (28/11/2020).
Kedua tokoh ini bertemu untuk silaturahmi dan santai bersama sambil berenang di pantai tanjung untuk menjaga kesehatan dengan terapi air laut.
Di kesempatan itu, Andi Sulham mengatakan, bahwa ia bersama Andi Jaya Sose –tokoh masyarakat Kabupaten Soppeng lainnya– yang sudah lama tinggal di Makassar, akan menggalang dukungan warga Makassar asal Kabupaten Soppeng untuk memilih Appi-Rahman.
Ia mengaku sangat tertarik dengan program kerja Appi-Rahman yang fokus mengatasi krisis akibat pandemi Covid-19. “Program stimulus ekonomi Appi-Rahman sangat tepat di saat seluruh segmen masyarakat terkena dampak krisis akibat pandami,” ujar Andi Sulham.
Menurutnya, banyak warga asal Kabupaten Soppeng yang berdomisili di Makassar dan menjadi pelaku UMKM.
Mantan Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Sulawesi Selatan itu, bilang, dirinya terpanggil untuk memenangkan Appi-Rahman karena kepedulian Paslon tersebut pada sektor UMKM.
Sebelumnya, dia mengaku belum mau menentukan sikap karena mempelajari dulu program calon. Pasca Debat II, dia bersama sejumlah tokoh masyarakat dari daerahnya memutuskan untuk memilih Paslon nomor urut 2 di Pilkada Makassar 2020.
Ia menambahkan, pada debat sesi II yang di gelar di studio MNC tivi, Jalan Kebon Sirih di Jakarta, lalu, hanya pasangan Appi-Rahman yang menunjukkan solidaritasnya kepada pelaku usaha kecil dan menengah.