Beranda Nasional Wabah Covid-19, Nilai Rupiah Terus Terperosok, Kini Tembus 15.949 Per Dolar AS

Wabah Covid-19, Nilai Rupiah Terus Terperosok, Kini Tembus 15.949 Per Dolar AS

HERALDMAKASSAR.com, Perekonomian global nampaknya akan mengalami resesi ditahun 2020. Hal ini diakibatkan dampak dari penyebaran virus korona yang merebak hampir di seluruh dunia.

Sejumlah mata uang dikawasan Asia semakin melemah terhadap dolar Amerika Serikat. Terpantau, won Korea melemah 1,70 persen, yen Jepang 0,81 persen, dan yuan China 0,61 persen.

Sementara dolar Taiwan juga turut melemah 0,40 persen, ringgit Malaysia 0,23 persen, dolar Singapura 0,15 persen diikuti baht Thailand 0,17 persen dan peso Filipina 0,04 persen, dolar Hong Kong yang melemah tipis 0,01 persen. Di sisi lain, pelemahan hanya terjadi pada lira Turki 0,06 persen dan rupee India 0,02 persen terhadap dolar AS.

Sedangkan negara maju, mayoritas nilai tukar beberapa mata uang bergerak melemah terhadap dolar AS. Seperti Poundsterling Inggris dan euro sama-sama melemah dengan nilai masing-masing sebesar 0,56 persen dan 0,23 persen, diikuti dolar Australia dan dolar Kanada yang melemah 1,47 persen dan 0,41 persen terhadap dolar AS.

Kekhawatiran pasar masih dipicu oleh sentimen virus corona yang menekan perekonomian. Sejumlah bank sentral negara berkomitmen program stimulus tambahan, seperti Bank Sentral Jepang (BOJ) dan Eropa. Bank Sentral Eropa akan meluncurkan program pembelian aset atau obligasi sebesar 750 miliar euro. Sementara BOJ berniat memperbesar stimulus yang sekarang sedang berjalan.

Sementara mata uang rupiah  berada di level Rp15.949  per dolar As Kamis (19/2), pukul 14.30 WITA.