Beranda Politik Ruslan Mahmud Amankan 1 Kursi Partai Golkar di Dapil 1 Makassar

Ruslan Mahmud Amankan 1 Kursi Partai Golkar di Dapil 1 Makassar

Ruslan Mahmud

HERALDMAKASSAR – Caleg Kota Makassar dari Partai Golkar, Ruslan Mahmud memastikan mengunci 1 kursi di Daerah Pemilihan (Dapil) 1 meliputi Kecamatan Rappocini, Ujung Pandang dan Makassar.

Berdasarkan perhitungan internal berbasis C1, Ruslan Mahmud mengaku unggul jauh dari Caleg Partai Golkar lain yang ada di Dapilnya.

Hanya saja, mantan Ketua Perindo Makassar ini enggan membeberkan angka jumlah suara yang ia raih. Yang jelas, dirinya sudah memastikan mengunci 1 kursi untuk Partai Golkar.

“Kalau angkanya barangkali jangan diumumkan dulu sebelum hasil rekap dari KPU selesai, yang jelas saya unggul menurut data internal di rekapan kami,” beber Ruslan saat dihubungi, Jumat (23/2/2024).

Sementara berdasarkan real count KPU, Ruslan juga memimpin di internal Partai Golkar dengan selisih cukup jauh. Suara Ruslan Mahmud berdasarkan real count sementara KPU, meraih 2.109 suara.

Sedangkan, Caleg Golkar petahana, Apiaty Amin Syam meraih suara 1.684. Data ini diupdate pukul 21.00 WIB, Kamis (22/2/2024) progress 331 dari 728 TPS (45,47%).

“Saya rasa tidak jauh beda dengan hasil C1 yang kami rekap manual, kami juga optimis dengan kursi Golkar di Dapil 1,” ungkapnya.

Meski begitu, Ruslan tak ingin terlalu jumawa. Pihaknya masih terus merampungkan perhitungan suara dan fokus mengikuti rekapitulasi di tingkat Kecamatan.

“Insya Allah saya yakin (amankan satu kursi),” kunci Ruslan Mahmud.