Beranda Makassar Jalur Mandiri UNM 2023 Sediakan Kuota Hingga 3.293 Calon Mahasiswa Baru

Jalur Mandiri UNM 2023 Sediakan Kuota Hingga 3.293 Calon Mahasiswa Baru

HERALDMAKASSAR – Pendaftaran mahasiswa baru jalur mandiri Universitas Negeri Makassar (UNM) telah dibuka sejak kemarin, Selasa 6 Juni 2023.

Berdasarkan data yang diperoleh, total jumlah kuota mahasiswa yang akan diterima UNM melalui jalur mandiri mencapai 3293 orang.

Daya tampung tersebut disediakan bagi peminat jurusan program diploma (D3), (D4) dan sarjana (S1).

Data rincian program studi, daya tampung, dan jumlah uang kuliah tunggal (UKT) jalur mandiri UNM dapat di unduh pada link berikut ini.

Data tersebut didapatkan melalui website resmi UNM https://pmbm.unm.ac.id/.

Adapun berdasarkan informasi dari website tersebut, kuota yang disediakan dapat bertambah. Apabila, kuota pada Seleksi Nasional Berdasarkan Tes SNBT) tidak terpenuhi atau peserta yang lulus SNBT tidak melakukan pendaftaran ulang.

Penambahan kuota akan diatur berdasarkan Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia, Nomor 48 Tahun 2022, dapat dibaca melalui link berikut.

Aturan tersebut berisi tentang penerimaan mahasiswa baru program diploma dan program sarjana pada perguruan tinggi negeri. (*)