HERALDMAKASSAR – Mahasiswa Jurusan Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi (PJKR), Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) Universitas Negeri Makassar (UNM) Yusril mengikuti Kejuaraan Nasional cabang olahraga (cabor) Petanque yang dilaksanakan di Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), pada 27 September hingga 2 oktober lalu.
Pertandingan ini dilaksanakan dengan tema ‘Invitasi Nasional Mahasiswa Antar Perguruan Tinggi Cabang Olahraga Petanque Tahun 2022’ dalam rangka Dies Natalis Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) yang ke-71 tahun.
Kontingen UNM mengutus 13 orang, terdiri dari satu orang Manajer, dua pelatih dan masing-masing lima atlet putra dan putri untuk mewakili perguruan tinggi mengikuti pertandingan petanque dengan mengikuti 9 nomor pertandingan.
“UNM mengikuti 9 nomor pertandingan,” jelas Yusril
Lanjut, Mahasiswa angkatan 2020 ini mengatakan lomba yang di ikuti salah satunya adalah double man berhasil meraih juara 1 menghadapi 12 perguruan tinggi lainnya.
“Kalau nomor yang saya ikuti itu cuma satu yaitu Double Man dapat juara 1 dari 12 perguruan tinggi,” ujarnya.
Lebih lanjut, Ia menghngkapkan rasa senang dan syukurnya atas keberhasilannya mengharumkan nama baik kampus di ajang nasional.
“Alhamdulillah, rasanya sangat senang dan bangga bisa mewakili kampus tercinta di ajang Nasional, ini tak lepas dari doa kedua orang tua dan pelatih serta dukungan dari teman-teman yang ada,” ucapnya.
Ia berharap kegiatan ini merupakan langkah awal untuk meraih keberhasilan dan dapat kembali mewakili kampus ke tingkat internasional.
“Harapan saya kedepannya, semoga ini menjadi awal yg baik bagi saya pribadi untuk mengasah lagi kemampuan agar dapat mewakili tim UNM di ajang nasional maupun internasional,” harapnya.
Adapun jenis lomba yang diikuti oleh UNM di antaranya:
1. Single man
2. Single woman
3. Double man
4. Double women
5. Triple man
6. Triple women
7. Triple mix A (2 man 1 women)
8. Triple mix B (1 man 2 women)
9. Double mix
UNM berhasil membawa pulang medali emas di nomor double man dan perak di nomor Triple mix two man one women. (*)