JAKARTA – Video pidato Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang disiarkan salah satu televisi swasta nasional tiba-tiba beredar dan menggegerkan jagat maya.
Hal itu lantaran dalam pidatonya Presiden Jokowi sempat menyinggung makanan khas dari Kalimantan bipang Ambawang untuk oleh-oleh di masa mudik.
“Untuk bapak, ibu dan saudara-saudara yang rindu kuliner khas daerah atau yang biasanya mudik membawa oleh-oleh, tidak perlu ragu untuk memesannya secaraonline,” kata Jokowi dalam potongan video tersebut.
“Yang rindu makan gudeg Jogja, bandeng Semarang, siomay Bandung, empek-empek Palembang, bipang Ambawang dari Kalimantan dan lain-lainnya tinggal pesan, dan makanan kesukaan akan diantar sampai ke rumah,” kata Jokowi menambahkan.
“Atau kita ingin mengirimkan oleh-oleh atau hadiah bagi keluarga yang jauh pakaian, cinderamata, dan berbagai jenis barang lainnya tinggal pesan dan kirim secara onlinesehingga dapat diterima oleh keluarga atau sahabat kita di mana pun mereka berada,” tutur Jokowi melanjutkan.
Video pidato Jokowi berdurasi 57 detik yang mendapat sorotan sejumlah pihak itu pun sempat diunggah ulang di akun Instagram @bipangambawang.
Seperti merespons adanya pernyataan Jokowi, melalui akun Twitter pribadinya yang di unggah, pada Sabtu, 8 Mei 2021, Mardani Ali Sera pun mencuitkan beberapa singkatan kuliner nusantara.
“Singkatan kuliner nusantara: 1. Cilok: Aci dicolok, 2. Colenak: Dicocol enak, 3. Batagor: Baso Tahu Goreng, 4. Gehu: Toge Tahu, 5. Cireng: Aci digoreng,” tulis Politisi PKS Mardani Ali Sera di akun Twitter-nya @MardaniAliSera.
sumber: Pikiran-Rakyat.com.