Beranda Headline News Dedi Mulyadi Tak Bisa Tidur dan Nangis Lihat Video Penjual Jalankote Dibully

Dedi Mulyadi Tak Bisa Tidur dan Nangis Lihat Video Penjual Jalankote Dibully

HERALDMAKASSAR.com – Dalam sekejap, penjual jalankote asal Pangkep, Rizal mendadak tenar. Iti gegara video dirinya yang dibully delapan pria, beredar luas di masyarakat.

Salah satu yang bersimpati pada anak SD kelas 4 ini, yakni anggoTA DPR RI Dedy Mulyadi. Ia malah.mengaku nangis dan tidka bisa tidur semalaman gegara melihat video bully itu.

Karena itu, Dedi mengontak langsung Rizal siang tadi. Air mata Dedi Mulyadi tak bisa dibendung saat menghubungi langsung Rizal, bocah 12 tahun yang menjadi korban perundungan.

Dikutip pojoksatu, Dedi Mulyadi nampak menghubungi orang tua Rizal bernama Pak Saleh yang berada di Kelurahan Tala, Kecamatan Tala, Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan, melalui saluran telepon.

Dedi juga nampak melakukan video call agar bisa ngobrol langsung dengan Rizal.

“Ini dengan Pak Saleh? saya Dedi Anggota DPR. Saya dari malam gak bisa tidur lihat video (perundungan Rizal),” ucap Dedi, saat menghubungi Pak Saleh, dikutip Pojokkarawang dari video di akun facebook Kang Dedi Mulyadi, Senin (18/5/2020).

Dedi Mulyadi mengaku tidak tahan melihat Rizal dibully oleh sejumlah pemuda saat sedang berjualan. “Saya gak tahan dari malam nangis,” ucap Dedi.

Dedi juga langsung memberikan semangat untuk Rizal. Dia meminta Rizal untuk tetap semangat berjualan dan tidak terganggu dengan kejadian kemarin.

“Halo Rizal, apa kabarnya sehat-sehat ya.. Semangat jualan terus ya, itu nanti sepedanya diganti yang baru, buat jualannya ditambah lagi biar jadi orang sukses,” ujar Dedi yang nampak berkaca-kaca.

Dalam kesempatan itu, Dedi meminta kepada Pak Saleh untuk mengirimkan nomor rekening. Dedi akan memberikan bantuan sejumlah uang untuk membantu kebutuhan Rizal membeli sepeda baru dan berjualan makanan.

“Saya memang dekat dengan anak-anak,” ucap Dedi, sambil tak kuat menahan air mata.

Kepada Pak Saleh, Dedi berpesan agar mempercayakan kasus yang menimpa anaknya ditangani oleh penegak hukum.

“Rizalnya tetap semangat ya, jaga oleh bapak ya, saya sayang ama Rizal,” ungkap Dedi, mengakhiri sambungan telepon.

(HM)