Beranda Makassar Pasien Asal Makassar Baru Diketahui Positif Corona Setelah Meninggal

Pasien Asal Makassar Baru Diketahui Positif Corona Setelah Meninggal

Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah melakukan konferensi pers terkait dua warga asal Sulsel positif virus corona

HERALDMAKASSAR.com – Seorang pasien yang positif corona di Kota Makassar, yakni pasien kasus 285 dinyatakan telah meninggal dunia.

Hal itu disampaikan oleh Gubernur Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah. Ia menyebut pasien tersebut baru diketahui terinfeksi virus corona setelah meninggal dunia.

Nurdin mengatakan, pasien kasus 285 dinyatakan meninggal pada tanggal 15 Maret 2020, dan baru diketahui pasti terinfeksi corona pada Kamis 19 Maret 2020.

“Pada saat almarhumah meninggal baru kita dapat info bahwa yang bersangkutan positif corona,” kata Nurdin dalam konferensi persnya di Perumahan Dosen Unhas, Makassar.

Ia juga melaporkan bahwa sebelum meninggal, pasien tersebut mengalami gejala seperti demam dan sesak nafas sepulang melaksanakan ibadah Umrah. Korban pun sempat dirawat di Rumah Sakit Siloam, Makassar.

Selanjutnya, pasien kedua yang positif corona dengan kasus 286 adalah seorang laki-laki asal Makassar. pasien masuk rumah sakit dengan keluhan batuk.

“Yang bersangkutan sudah mengalami kemajuan yang signifikan. Beliau sudah sehat tadi, malah dokter melaporkan kepada saya mereka minta keluar,” kata Nurdin.

Nurdin pun menyampaikan bahwa total ada 17 sampel yang diperiksa terkait dugaan virus corona. Dari 17 sampel, 6 negatif, 9 masih menunggu hasil lab, dan 2 positif corona.

(ANAS)