HERALDMAKASSAR.com – Badan Pengurus Daerah (BPD) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Sulawesi Selatan akan menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke-15 pada awal tahun 2020 mendatang.
Musda tersebut direncanakan akan dilaksanakan pada bulan Januari. Meski belum terjadwal tanggal dan waktunya, pihak panitia Musda sudah mengancang-ancang berbagai kesiapan pelaksanaan, termasuk kader Hipmi yang akan mencalonkan nanti.
Ketua Steering Commite (SC) Musda Hipmi, Arianto Burhan Makka mengatakan, pihaknya akan lebih kompetitif dan terbuka dalam menentukan Ketua baru Hipmi Sulsel periode mendatang.
“Tentunya nanti kita akan mengumumkan kriteria calon ketua umum yang akan diseleksi, kemudia teknis pendaftaran akan di update oleh panitia,” kata ABM saat jumpa pers di Kantor BPD Hipmi Sulsel, Jalan Faisal, Makassar, Jum’at 22 November.
Dia menuturkan, panitia Musda akan membuka peluan seluas-luasnya kepada kader BPD dan BPC Hipmi se-Sulsel untuk segera mendaftarkan diri.
“Harapan kami kepada seluruh kader untuk membantu kepanitiaan Musda ke-15 ini. Siapa pun kader Hipmi yang punya gagasan dan ide untuk membangun kedepan, kita persilahkan,” ujarnya.
Adapun beberapa nama yang disebut-sebut akan memperebutkan kursi Ketua BPD HIPMI Sulsel, yakni Ketua Bidang Ekonomi Perbankan HIPMI Sulsel Andi Rahmat Manggabarani, Andi Imran Mappasonda, dr Fadli ananda, Armansyah ketua bidang OKK Hipmi Sulsel, Yuki Ketua bidang Maritim Hipmi Sulsel, Cheriani Adram ketua Hipmi Bone, Hasan basri mantan ketua Hipmi Gowa, dan Omar Sahar ketua Hipmi Gowa.