HERALDMAKASSAR.com – Sejumlah partai yang minim kursi sudah mulai saling menjajaki untuk membentuk fraksi gabungan di DPRD kota Makassar.
Seperti Partai Berkarya yang hanya memiliki satu kursi di Parlemen, sudah resmi menyatakan bergabung dengan Fraksi PAN.
“Alhamdulillah partai berkarya bergabung di PAN, jadi ketua partai kami sudah terjalin komunikasi kepada PAN. hari ini juga sudah dimasukkan surat penyampaiannya,” kata Legislator Berkarya, Nasir Rurung saat ditemui diruang Komisi A DPRD Makassar, Rabu (11/9/2019).
Ditempat yang sama, Anggota DPRD Kota Makassar, Hamzah Hamid membenarkan hal tersebut. Ia mengatakan Berkarya telah resmi bergabung di fraksinya.
“Yang pasti saya dengan Pak Yugo (Ketua Berkarya Makassar) sudah lama kenal, pak Nasir juga sudah lama kenal. Kebetulan beliau pernah jadi kader PAN, tapi kemarin mencaleg di berkarya dan satu dapil dengam saya,” ujar Ketua PAN Makassar ini.
PAN yang meraih 5 kursi di Pileg 2019 kini mendapat tambahan 1 kursi dari Partai berkarya untuk membentuk fraksi utuh.
“Menurut saya bergabungnya berkarya ke PAN itu karena dari hati ke hati. Saling kenal lah karakter masing-masing, Pak Yugo menentukan pilihan ke PAN itu karena melihat saya,” ungkap Hamzah.