Beranda Politik Warga Nilai TP Jadi Wali Kota Persoalan Rakyat Terjawab, Terutama Ini..

Warga Nilai TP Jadi Wali Kota Persoalan Rakyat Terjawab, Terutama Ini..

POJOKSULSEL.com, PAREPARE – Salah seorang warga Kelurahan Bumi Harapan, Kecamatan Bacukiki Barat, Tati menilai pola pemerintahan di bawah nahkoda Taufan Pawe (TP), tidak tertandingi.

Kebijakan dan inovasi yang telah digagasnya, mampu menjawab seluruh persoalan masyarakat.

“Misalnya inovasi call center 112, sangat membantu masyarakat di bidang kesehatan. Cukup hanya menghubungi 112 dengan seluler tanpa pulsa, petugas medis beserta dokternya langsung datang ke rumah pasien,” katanya usai menghadiri kampanye dialogis pasangan calon nomor urut satu Taufan-Pangerang di Bumi Harapan, Rabu, 6 Juni 2018.

Gagasan yang lahir dari buah pikir Taufan Pawe, lanjut dia, merupakan harapan masyarakat, utamanya kepada masyarakat kecil menegah ke bawah.

“Buah pikir seperti pak Taufan Pawe yang layak jadi wali kota. Itu yang kami harapkan. Pemimpin yang betul-betul melayani, dan mementingkan persoalan rakyat,” ujar dia.

Warga lainnya, Esti mengatakan, masyarakat mesti bersyukur dengan Taufan Pawe sebagai wali kota. Pasalnya kata dia, berkat program pemerintahaan Taufan Pawe, masyarakat Parepare saat ini leluasa melakukan pemeriksaan kesehatan secara gratis, selama berdomisili Parepare.

“Harusnya kita bersyukur, di Parepare, cukup punya kartu tanda penduduk (KTP), segala pelayanan kesehatan gratis. Tidak pernah pandang bagaimana parah penyakitnya, pemerintah semua yang tanggung. Nanti pak Taufan Pawe jadi wali kota baru itu ada,” katanya.

Calon Wali Kota Parepare, Taufan Pawe, mengatakan, masih banyak inovasi dan gagasan yang akan diperbuatnya, utamanya pada pelayanan kesehatan dan pendidikan, yang merupakan hak dasar masyarakat.

Program call center 112 kata Taufan Pawe, bakal terus ditingkatkan, guna lebih memberikan pelayanan medis untuk masyarakat. Akan ada dibuat khusus call center 112 untuk ibu melahirkan, bahkan untuk anak-anak.

“Pemimpin itu adalah seseorang yang memikirkan dan mengutamakan pelayanan rakyatnya. Karena itu, untuk kota kelahiran, saya  tidak akan pernah berhenti berbuat, guna mencapai kemajuan Kota Parepare,” katanya. (rilis)