Beranda Sulsel Warga larompong Luwu Dukung Prof Andalan, Ini Alasannya…

Warga larompong Luwu Dukung Prof Andalan, Ini Alasannya…

POJOKSULSEL.com, LUWU – Jelang Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulawesi Selatan (Sulsel) 2018 yang tersisa sekitar sebulan lagi, kontestasi para kandidat peserta Pilgub Sulsel semakin terlihat menajam. Adu strategi, taktik dan pergerakan tim pemenangan terlihat eksposif untuk meraih dukungan dan simpati para pemilih.

Dukungan Tokoh masyarakat kembali mengalir saat Calon Gubernur Sulsel nomor tiga ini menggelar silaturahmi dan kampanye dialogis dibasis Calon Wakil Gubernur Andi Mudzakkar (Cakka) yang tak lain merupakan Bupati Luwu Non Aktif yakni di Desa Komba, Kecamatan Larompong, Kabupaten Luwu, Rabu (16/5/2018) pagi tadi.

Salah satu tokoh masyarakat Desa Komba, Kecamatan Larompong, Luwu Muhammad Ikbal (41) menegaskan, bahwa semua calon adalah baik, tapi yang terbaik hanyalah Prof Andalan.

“Semua calon baik. Namun ada yang lebih baik. Semua calon adalah pernah menjadi pemimpin pada bidangnya masing-masing, Namun Calon Gubernur Sulsel Nomor Urut 3 Prof HM Nurdin Abdullah memiliki kelebihan dari calon yang lain,” tegas Ikbal

Alasannya? Ia meyakini, bahwa Prof Andalan pada dasarnya tidak menjual janji, namun Prof Andalan menjual kerja nyata dan sudah membuktikan kerja nyata selama 10 tahun menjadi Bupati Bantaeng. Calon lain ada juga yang pernah menjadi bupati 10 tahun namun hanya janji kalau mau pemilihan.

“Banyak calon yang janji-janji. Pak Prof tidak lagi janji-janji tetapi sudah membuktikan,” pungkasnya.

Untuk diketahui selama dua hari kampanye dialogis di Luwu. Kepercayaan masyarakat terhadap pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Selatan Prof Nurdin Abdullah–Andi Sudirman Sulaiman (Prof Andalan) untuk membangun daerah makin menguat

Hal tersebut beriringan dengan seluruh peningkatan Survei Eletabilitas Pasangan yang terkenal dengan kerja nyatanya tersebut berdasarkan hasil rilis berbagai lembaga survei terpercaya, baik lokal maupun nasional. (bayu/pojoksulsel)