Beranda Makassar Satuan Brimob Polda Sulsel Doakan 5 Anggota Polisi yang Gugur

Satuan Brimob Polda Sulsel Doakan 5 Anggota Polisi yang Gugur

POJOKSULSEL.com, MAKASSAR – Satuan Brimob Polda Sulsel melakukan zikir dan doa bersama di Markas Batalyon A Brimob Pa’baeng-Baeng, Jalan Sultan Alauddin, Kecamatan Tamalate, Makassar, Jumat (11/5/2018).

Zikir dan doa bersama ini diawali dengan kegiatan bersepeda santai, dihadiri langsung oleh Komandan Satuan Brimob Polda Sulsel Kombes Pol Adeni Muhan Daeng Pabali.

Hadir juga, Dan Yon A pelopor, WaDan Yon A Por, KaDen Gegana, Wa KaDen Gegana, seluruh perwira sejajaran Markas Komando Sat Brimob Polda Sulsel.

Zikir dan doa bersama ini dipimpin oleh Ustas Wahyu Bastani dan dihadiri 350 jamaah.

Zikir dan doa bersama ini adalah bentuk keprihatinan dan turut berbela sungkawa atas gugurnya 5 anggota Polri, dalam kerusuhan tahanan teroris di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat.

Tidak hanya itu, jajaran Brimob Polda Sulsel berharap agar, keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kesabaran.

Lima polisi yang gugur saat kerusuhan di Mako Brimob Kelapa Dua yakni IptuYudi Rospuji, anggota Densus 88 Antiteror, Aipda Denny Setiadi.

Kemudian, anggota Polda Metro Jaya, Brigadir Fandy Setyo Nugroho, anggota Densus 88 Antiteror, Briptu Syukron Fadhli, anggota Densus 88 Antiteror, dan Briptu Wahyu Catur Pamungkas, anggota Densus 88 Antiteror.

Mereka mendapatkan kenaikan pangkat luar biasa Anumerta dengan nomor STR/264/V/HUM.1.1./2018 tertanggal 9 Mei 2018.

(fly/pojoksulsel)