SOSIALISASI Pelayanan Kesehatan yang digelar di Desa Tellongeng, Kecamatan Mare, Kabupaten Bone, Selasa, 8 Mei 2018 berlangsung meriah. Pemicunya, anggota DPR RI, H Syamsul Bachri, M.Sc, hadir sebagai narasumber.
Selain Syamsul Bachri, hadir juga perwakilan dari Kementerian Kesehatan, Dra Suharinah, Apt dan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bone, dr Andi Kasma Padjalangi. Dalam pemaparannya, dr Kasma menyebut Syamsul Bachri sebagai orang tua warga Bone.
“Pak Syamsul Bachri ini adalah orang tua warga Bone. Beliau anggota Komisi IX DPR yang membidangi kesehatan,” sebut saudara kandung Bupati Bone, Andi M Fahsar Padjalangi ini.
Sebagai orang tua, lanjut dr Kasma, Syamsul Bachri selama ini selalu memberikan pembinaan terkait bidang kesehatan. Selain itu, ia juga selalu rajin datang dan berkunjung ke Bone dengan membawa program.
“Semoga Pak Syamsul Bachri sering-sering ke Bone. Selama ini, setiap ada saya minta, selalu dikasi, meskipun juga tentu tidak semua,” katanya.
Perhatian Syamsul Bachri, urai dr Kasma, kembali dibuktikan hari ini. Banyak orang pusat dari Kementerian Kesehatan datang ke Mare, jauh-jauh dari Jakarta. “Itu juga karena Pak Syamsul Bachri yang kasi datang,” sebutnya.
Di Mare, kata dr Kasma, memang untuk pertama kalinya didatangi legislator Partai Golkar asal Sulsel tersebut. Akan tetapi di kecamatan lain di Bone sudah pernah didatangi. Seperti di Kahu dan kecamatan-kecamatan lainnya.
“Saya tahu, karena setiap beliau datang saya selalu dampingi. Itu karena memang kerja sama dan komunikasi selama ini sangat baik. Setiap kunjungannya ke Bone, Dinas Kesehatan selalu diberi tahu,” ungkapnya.
“Saya berharap, Pak Syamsul Bachri terus lanjut di DPR RI, supaya kita di Bone enak karena dapat banyak bantuan,” imbuhnya.
Syamsul Bachri dalam pemaparannya memuji kinerja dr Kasma. Kata dia, warga Bone sangat beruntung punya kadis kesehatan yang aktif dan dinamis seperti dr Kasma.
“Dokter Kasma ini sangat aktif memperjuangkan kesehatan masyarakat Bone. Banyak kadis kesehatan saya kenal. Bukan hanya di Sulsel, tapi juga seluruh Indonesia. Sangat jarang yang bisa tandingi Ibu Kasma,” puji fungsionaris DPP Partai Golkar ini.
Makanya, lanjut Syamsul Bachri, dirinya sangat bersemangat datang ke Bone untuk melihat dan mendengar langsung apa yang menjadi kebutuhan masyarakat Bone. Selain itu, Kadiskes Bone juga sangat aktif untuk menghubungi dan berkoordinasi terkait masalah kesehatan warga Bone.
“Saya yakin itulah sebabnya, selama lima tahun terakhir tingkat kesehatan masyarakat Bone meningkat. Fasilitas kesehatannya makin baik. Banyak Puskesmasnya sudah terakreditasi. Bidan dan perawat terus bertambah sehingga rumah sakitnya juga makin baik,” paparnya. (rls/pojoksulsel)