Beranda Politik TP Kantongi Data Quick dan Real Count, FAS Hanya Bertengker di Real...

TP Kantongi Data Quick dan Real Count, FAS Hanya Bertengker di Real Count

POJOKSULSEL.com, PAREPARE – Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Parepare saling klaim kemenangan dalam Pemilihan Wali Kota Parepare, Rabu, (27/6/2018) kemarin.

Hanya saja sumber keakuratan data kedua pasangan calon (paslon) Taufan-Pangerang (TP) dan Faisal-Asriadi (FAS) berbeda-beda.

Paslon TP memiliki data akurat karena menggunakan data pembanding yang menguatkan antara data yang diperoleh dari real count KPU atau form C1, serta hasil quick count dari lembaga survei yang diakui KPU, seperti Celebes Research Centre (CRC).

Selain itu quick count dari sejumlah media daring, seperti fajar online,  dan google yang menguatkan kemenangan TP.

Sementara, paslon FAS juga mengklaim kemenangan dengan berdasar pada real count KPU atau form C1, namun tak dikuatkan dari quick count lembaga survei yang diakui keabsahannya oleh KPU.

Berdasarkan data real count KPU atau C1 yang dirilis TP, paslon nomor urut 1 ini mendapat perolehan suara 51.27 persen, sementara FAS 48.73 persen. Data ini sama dengan perolehan quick count versi CRC, yaitu TP 51.27 persen, dan FAS 48.27 persen.

Sementara FAS, dengan versi real countnya merilis kemenangan TP  48.18 persen, dan FAS 51.82 persen. (rilis)