Beranda Sulsel Rachmatika Dewi “Cicu” Resmi Jabat Ketua DPRD Sulsel Periode 2024-2029

Rachmatika Dewi “Cicu” Resmi Jabat Ketua DPRD Sulsel Periode 2024-2029

HERALDMAKASSAR – Legislator Fraksi NasDem DPRD Sulawesi Selatan, Andi Rachmatika Dewi, resmi dilantik sebagai Ketua DPRD Sulsel untuk periode 2024-2029.

Pelantikan ini dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Tinggi Makassar, Dr. H. Zainuddin, M.Hum, yang berlangsung khidmat di ruang paripurna DPRD Sulsel, Makassar, Kamis (31/10/2024).

Rachmatika Dewi, atau yang akrab disapa Cicu dilantik bersama empat Wakil Ketua DPRD Sulsel: Rahman Pina (Golkar), Yasir Machmud (Gerindra), Sufriadi Arif (PPP), dan Fauzi Andi Wawo (PKB).

“Hari ini, saya, Ketua Pengadilan Tinggi Makassar, akan mengambil sumpah saudara-saudari sebagai pimpinan DPRD Sulsel masa jabatan 2024-2029,” ucap Zainuddin saat memandu prosesi sumpah jabatan.

Dirinya juga menekankan bahwa sumpah yang diambil selain disaksikan oleh yang hadir, juga dihadapkan kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Dalam sambutannya, Cicu menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada seluruh pimpinan Partai NasDem, khususnya Ketua Umum dan Ketua DPW NasDem Sulsel.

Ia juga memberikan apresiasi kepada Ibu Fatmawati Rusdi atas dukungan dan kepercayaan yang diberikan kepadanya.

“Saya ucapkan terima kasih kepada Ketua Umum Partai NasDem, Ketua DPW NasDem Sulsel, serta wabil khusus kepada Ibu Fatmawati Rusdi yang telah memberikan kesempatan ini,” ungkap Cicu.

Tak lupa, ia juga menyampaikan penghargaan kepada Penjabat (Pj) Gubernur Sulsel beserta seluruh jajaran yang telah memfasilitasi dan mendorong kelancaran penetapan pimpinan definitif DPRD Sulsel.

Menutup sambutannya, Cicu menegaskan bahwa pembentukan Alat Kelengkapan Dewan (AKD) menjadi agenda prioritas yang akan segera diwujudkan.

“Percepatan pembentukan alat kelengkapan dewan, termasuk komisi-komisi dan badan-badan, merupakan langkah mendesak yang harus segera kita realisasikan,” tutupnya.