HERALDMAKASSAR – Audisi Festival Kelong Makassar 2023 (Kelong Anak Lorong) kini sudah memasuki fase kelima atau fase terakhir pencarian bakat lomba menyanyi lagu daerah.
Fase kelima ini menyasar tiga Kecamatan yakni Manggala, Tamalanrea dan Biringkanaya yang dilaksanakan di Lapangan BTP Basketball CLub Jl Kesenangan Raya, Kelurahan Buntusu, Tamalanrea, Minggu (6/8/2023).
Para peserta audisi yang ikut pada ajang lomba menyanyi lagu daerah ini pun terbilang banyak, sekitar 21 orang yang tampil untuk memperebutkan tiket ke grand final.
Kepala Bidang (Kabid) Penerapan Seni dan Budaya Dinas Kebudayaan Kota Makassar, Irmayanti mengatakan fase kelima ini sama dengan sebelumnya mencari tiga orang pemenang.
“Jadi ini audisi fase terakhir yang dilakukan oleh panitia untuk mencari tiga pemenang memperebutkan tiket ke babak grand final,” ujarnya.
Setiap fase tersebut masing-masing keluar tiga orang pemenang, sehingga 15 finalis nantinya bakal melaju ke babak selanjutnya atau grand final 19 Agustus mendatang.
Irmayanti menyebut setiap pemenang pada fase audisi, mayoritas yang mendominasi berasal dari kalangan anak muda atau milenial.
“Finalis yang lolos ini mendominasi dari kalangan milenial,” ungkapnya.
Menurutnya, masyarakat Kota Makassar khususnya anak muda masih banyak yang peduli terhadap seni dan budaya Makassar, terutama di bidang tarik suara atau lagu daerah.
“Ini merupakan bentuk kepedulian generasi muda kita dalam menjaga seni dan budaya Makassar, karena itu kita selalu mencoba agar bagaimana lagu daerah bisa terus dipertahankan oleh masyarakat,” tukas Irma.
Untuk babak grand final nanti, kata Irma, panitia penyelenggara belum mengumumkan seperti apa mekanisme dan lagu yang dibawakan oleh para finalis.
“Untuk grand final masih di rembuk oleh dewan juri dan panitia pelaksana seperti lagu yang dibawakan para finalis, tapi nanti akan membawakan lagu yang beda-beda,” pungkasnya.
Selain itu, Dinas Kebudayaan Kota Makassar bersama panitia pelaksana telah mempersiapkan hadiah sebesar Rp30 juta untuk pemenang.
Mulai dari juara 1, 2 dan 3. Juara favorit 1, 2 dan 3 serta ada juara harapan 1, 2 dan 3. Semua akan diumumkan pada 19 Agustus di babak grand final yang berlangsung di Benteng Fort Rotterdam Makassar. (*)