Beranda Makassar Seminar Nasional PGPAUD UNM Bahas Pentingnya Pengembangan Kurikulum Merdeka

Seminar Nasional PGPAUD UNM Bahas Pentingnya Pengembangan Kurikulum Merdeka

HERALDMAKASSAR – Dalam rangka memeriahkan Hari Lahir Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PGPAUD) Universitas Negeri Makassar (UNM), HMJ PGPAUD mengadakan Seminar Nasional dengan tema “Sinergitas Layanan PAUD dalam Implementasi Kurikulum Merdeka”. Kegiatan tersebut berlangsung di Gedung Convention Hall FIP UNM, Kamis (13/10).

Ketua Program Studi (Kaprodi) PGPAUD, Rusmayadi mengatakan anak harus dididik sesuai dengan jamannya, sehingga Kurikulum  Merdeka hadir sebagai pedoman pendidik sekarang.

“Hadirnya Kurikulum Merdeka memberi kesempatan seluas-luasnya kepada tenaga pendidik untuk bebas menentukan sistem pembelajarannya sendiri sesuai karakteristik peserta didik,” jelasnya.

Selain itu, Ia juga mengungkapkan pokok elemen capain pembelajaran untuk anak usia dini mencakup tiga hal, diantaranya nilai agama dan budi pekerti, jati diri dan dasar-dasar literasi, matematika, sains, teknologi, rekayasa, dan seni.

“Untuk mencapai anak yang berkarakter dan berakhlak, guru harus memahami ketiga elemen capaian pembelajaran tersebut,” katanya.

Rusmayadi berpesan kepada calon tenaga pendidik untuk mempelajari pengembangan kurikulum merdeka.

“Pelajari baik-baik pemgembangan kurikurlum, inti sebenarnya dari kurikulum ini adalah pengimplementasian berdasarkan objek yang ingin diajar dengan melakukan pendekatan Project Based Learning (PBL),” pesannya. (*)