HERALDMAKASSAR.COM – Tokoh pemuda Luwu Raya, Andi Abdullah Rahim, menemui Muchtar Luthfi Andi Mutty alias Opu LAM di kediamannya, Jumat (29/10). Pertemuan berlangsung sangat cair dan dalam suasana kekeluargaan. Opu LAM mengenakan sarung bermotif kotak-kotak dan baju koko putih. Sedangkan, Andi Rahim memakai kemeja biru dipadu celana panjang krem.
Mereka berbincang santai membahas berbagai hal seputar Kabupaten Luwu Utara (Lutra). Mulai dari problematika dan tantangan daerah hingga dinamika politik, dimana Andi Rahim didorong maju sebagai Calon Bupati Lutra pada Pilkada 2024 mendatang.
Opu LAM pada kesempatan itu memberikan dukungan kepada Andi Rahim untuk bertarung pada Pilkada Lutra 2024. Toh, Bupati Lutra pertama itu tahu betul kapasitas dan kapabilitas Ketua Apindo dan MPC Pemuda Pancasila Lutra itu.
Mantan Anggota DPR RI itu bahkan siap memfasilitasi tempat miliknya untuk dipakai oleh tim pemenangan Andi Rahim. Dukungannya itu semata karena ingin melihat Lutra bangkit dan maju setelah dihantam tragedi bencana dan pandemi Covid-19.
“Kalau ada anak muda yang punya kapasitas hebat ingin mengabdi membangun kampung halaman, ya tentu harus kita support dan dukung penuh. Silahkan pakai villa dan gedung pertemuan untuk dipakai secara cuma-cuma untuk kepentingan pilkada,” ungkap tokoh berpengaruh di Luwu Raya itu.
Pada kesempatan itu, Opu LAM yang juga Bupati Lutra pertama menitipkan pesan kepada Andi Rahim menjelang suksesi pesta demokrasi. Ketua Bappilu Gelora Sulsel itu diminta untuk lebih giat lagi turun ke lapangan, khususnya ke pelosok kampung.
Menurut Opu LAM, Andi Rahim harus lebih sering turun keliling kampung guna melihat realitas sesungguhnya di Bumi Lamaranginang. Dengan begitu, kelak bila diberi amanah memimpin Lutra akan mampu menghasilkan kebijakan daerah yang memang sesuai harapan rakyat.
“Pesan saya, Andi Rahim harus lebih sering lagi keliling kampung. Datangiki kampung-kampung hingga pelosok untuk selamatkan kampung kita tercinta,” ujarnya.
Sementara itu, Andi Rahim mengaku senang bisa kembali bertemu, apalagi mendapatkan support langsung dari Opu LAM. Pengusaha nasional sukses itu menyebut seluruh wejangan dari Opu LAM tentunya menjadi atensi bagi pihaknya, terkhusus terkait lebih rajin terjun ke pelosok untuk menyelamatkan kampung.
Sebelum mengakhiri pertemuan itu, Opu LAM dan Andi Rahim menyempatkan diri berfoto bersama.