Beranda Makassar Tagihan Listrik Melonjak, Gema LMP Sulsel Desak Menteri BUMN Evaluasi Direksi PLN

Tagihan Listrik Melonjak, Gema LMP Sulsel Desak Menteri BUMN Evaluasi Direksi PLN

HERALDMAKASSAR.com – Gerakan mahasiswa Laskar Merah Putih (Gema LMP) Sulawesi Selatan mendesak pihak PLN wilayah Sulselrabar agar melakukan Tera ulang listrik warga.

Hal itu setelah langkah dari PT PLN dalam menaikkan tarif listrik tanpa lebih dulu melakukan sosialisasi membuat para pelanggan geram.

Karena itulah, Gema LMP Sulsel turun melakukan aksi unjuk rasa dengan membawa sejumlah tuntutannya, di kantor PT PLN unit induk wilayah Sulselrabar, Jalan Hertasning Raya, Makassar, Jumat (18/9/2020).

Korlap Gema LMP Sulsel, Muhammad Firwandi mengatakan pihaknya meminta kepada Menteri BUMN Erick Tohir agar mengevaluasi direksi PLN khususnya di wilayah Sulselrabar.

“Kita sudah dua kali melakukan aksi, tapi kesepakatan dengan pihak PLN itu diingkari, makanya tuntutan kami adalah agar melaksanakan tera ulang meteran listrik warga sesua UU Nomor 2 tahun 1981,” terang Firwandi dalam keterangan persnya.

Pada aksi pertama, kata Firwandi, pihaknya sudah mlakukan kesepakatan bersama dengan pihak PLN untuk bertemu pimpinan dalam melakukan klarifikasi, tetapi hal itu tidak ditepati oleh PLN sendiri.

“Kami juga sayangkan adanya oknum petugas keamanan PLN yang melakukan intimidatif terhadap anggota kami. Ini tidak boleh dibiarkan, kami akan melaporkan ke kepolisian atas tindakan itu,” tegasnya.