Beranda Makassar Debbie Rusdin Bagi-bagi Takjil di Sejumlah Lokasi

Debbie Rusdin Bagi-bagi Takjil di Sejumlah Lokasi

HERALDMAKASSAR – Hari ke Empat puasa ramadhan, di tengah pendemi virus corona (Covid-19) Anggota DPRD Sulsel dari fraksi Golkar, Andi Debby Purnama Rusdin melakukan bagi bagi  takjil di Sejumlah titik di Kota Makassar.

Pembagian yang dilakukan langsung Andi Debbie Rusdin itu, dimulai Kelurahan Karang Anyar dengan membagikan Paket Takjil. Kemudian Kelurahan Sambung Jawa dan Tamparang Keke.

Bagi-bagi takjil ini dilakukan kepada warga yang terdampak Covid di Bulan Ramadhan. “Ini hari pertama turun Bagi Takjil, baru saya bagikan tiga titik di Kacamatan Mamajang, ini tiap hari akan dilakukan, tidak hanya saya bagikan di dapil saya, tapi juga Kecamatan di Luar dapil saya selama Ramadhan,” kata Debbie Rusdin, Senin (27/04/2020)

Para tim Andi Debbie Rusdin yang membagikan takjil tetap memperhatikan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19, yaitu dengan menggunakan masker dan menjaga jarak (phsycal distancing). Aksi ini sontak mendapat respons positif dari warga.

Tak hanya membagikan Takjil Debbie Rusdin Juga mensosialisasikan kepada warga untuk tetap di rumah mengikuti himbuan pemerintah agar wabah virus corona ini cepat selesai.

“Jangan maki dulu kumpul kumpul selama masih ada wabah corona. Ikutiki himbauan pemerintah Jaga jakar, Cuci tangan dan pakai Masker,” harapnya.

(***)