Beranda Politik AJD Sebut Sebagian Kader PAN dan PKS Tolak Dukung Prabowo-Sandi

AJD Sebut Sebagian Kader PAN dan PKS Tolak Dukung Prabowo-Sandi

Andi Jamaro Dulung

HERALDMAKASSAR.com – Dewan pembina Relawan Garuda Jokowi (GRJK) Sulawesi Selatan, Andi Jamaro Dulung menyebut sebagian kader Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menolak mendukung Prabowo-Sandi.

Hal tersebut diungkapkan AJD sapaan akrab Andi Jamaro Dulung saat ditemui diacara seminar Nasional yang bertajuk “Menangkal Hoax di Tahun Politik” yang digelar GRJK Sulsel di Hotel Jolin, Jalan Pengayoman, Makassar, Minggu (25/11/2018).

“Saya kira semua partai pengusung bekerja untuk memerangi hoax. Bahkan sebagian teman-teman dari PAN saya melihat justru tidak kesana (Prabowo-Sandi), karena keinginan PAN dengan PKS tidak tersalurkan di pak Prabowo,” tandas AJD.

Keinginan tersebut kata AJD yakni untuk mengusulkan kadernya untuk mencadi calon Wakil Presiden dari Prabowo Subianto, ditolak.

“Usulan dia (PAN dan PKS) itu untuk mengusulkan calon wakil presiden kan tertolak,” kata Caleg DPR RI dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini.

Untuk itu kata AJD, secara organisatoris mereka tetap berlanjut tapi masyarakatnya menolak itu, artinya para simpatisan PAN dan PKS akan membelot.

(MKA/HM)