Beranda Politik Percaya Diri, Paslon SUKSES Gaungkan Visi Soppeng Maju dan Berdaya Saing di...

Percaya Diri, Paslon SUKSES Gaungkan Visi Soppeng Maju dan Berdaya Saing di Debat Perdana

HERALDMAKASSAR – Debat publik perdana antara pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Soppeng baru saja dimulai di Hotel Novotel Makassar, Jumat (8/11/2024) malam.

Tema debat yang diangkat adalah “Peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui pelayanan publik yang aksesibel dan responsif dalam rangka memperkokoh NKRI”.

Acara tersebut dibuka dengan paparan visi-misi dari setiap pasangan calon, namun salah satu momen menarik yang mencuri perhatian audiens adalah pemaparan pasangan calon nomor urut 2, Suwardi Haseng-Selle KS Dalle, terlihat rileks.

Pasangan akronim SUKSES ini tampil santai dan percaya diri saat menyampaikan visi mereka untuk mewujudkan “Soppeng Setara, Sehat, Maju, dan Berdaya Saing Berbasis Agropolitan.”

Dalam pemaparannya, Suwardi Haseng menjelaskan bahwa mereka berkomitmen menjadikan Soppeng sebagai tujuan investasi dan destinasi wisata unggulan di Sulawesi Selatan.

Suwardi juga menggarisbawahi pentingnya pengembangan sosial dan keagamaan, serta transformasi digital di setiap kecamatan dan desa.

“Kami ingin Kabupaten Soppeng menjadi wilayah terintegrasi dengan dukungan teknologi digital di semua desa,” ujarnya.

Pasangan SUKSES memiliki misi untuk melanjutkan pembangunan sektor pertanian dan pariwisata yang maju dan berdaya saing bagi seluruh desa.

Program kerja yang mereka tawarkan juga mencakup pemerataan pembangunan, penanggulangan bencana, dan peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) yang religius dan berdaya saing.

Sesi pertama debat ini memberikan gambaran tentang kesiapan pasangan alon SUKSES dalam membawa perubahan dan pembangunan di Kabupaten Soppeng.

Dengan visi yang fokus pada pembangunan berkelanjutan dan inklusivitas, Suwardi-Selle berhasil membangun optimisme di kalangan pendukungnya.