HERALDMAKASSAR – Andi Sri Wahyuningsih Batara menjadi wisudawan terbaik Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum Universitas Negeri Makassar (FIS-H UNM) dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,96. Ia meraih predikat itu pada Wisuda UNM Periode Februari yang digelar di Pelataran Menara Pinisi, Senin (20/2/2023).
Ningsih sapaannya, berhasil menyelesaikan studinya dalam waktu 3 tahun 4 bulan. Ia mengungkapkan rasa senangnya dan bersyukur bisa menjadi lulusan terbaik. Sebelumnya ia mengaku tidak pernah menargetkan untuk menjadi wisudawan terbaik.
“Tentu sangat senang dan bersyukur bisa menjadi wisudawan terbaik FIS-H, Sebenarnya tidak ada target saya hanya mengikuti jalan yang diberikan oleh Allah SWT. Sama sekali tidak ekspektasi bisa menjadi wisudawan terbaik FIS-H,” ungkapnya.
Ningsih juga mengungkapkan bahwa pencapaiannya saat ini tidak lepas dari doa dan dukungan kedua orang tuanya. Ia juga menyampaikan rasa terima kasih kepada dosen-dosen yang telah membimbingnya selama kuliah.
“Kedua orang tua tercinta saya bapak Nurdin dan Ibu Rahmawati, mereka yang benar-benar memberikan andil penting dalam proses yang telah saya lalui sekarang. Saya juga berterima kasih kepada dosen-dosen saya di Prodi Pendidikan Sejarah yang dengan keikhlasannya memberikan bimbingan dan ilmu selama proses perkuliahan di UNM,” jelasnya.
Sementara itu, tidak hanya IPK yang nyaris sempurna, mahasiswa Pendidikan Sejarah ini pernah tergabung dalam lembaga perpustakaan Prodi Pendidikan Sejarah masa bakti 2022-2023. Ia juga pernah mengikuti program kampus mengajar angkatan ke-2.
Terakhir, wisudawan terbaik FIS-H ini membagikan motivasinya untuk mahasiswa lain agar tetap semangat belajar dan menebarkan kebermanfaatan bagi orang-orang di sekitar.
“Berdoa saja tidak cukup. Belajar dengan baik adalah bukti bahwa doa kamu serius. Dan senantiasalah meminta doa dari kedua orang tua sebab dengan doa dari mereka maka Insya Allah jalan menuju kesuksesan akan lebih mudah,” ujarnya. (*)