Beranda Makassar UNM dan UPI Bandung Jalin Kerjasama Terkait Jurnal Scopus

UNM dan UPI Bandung Jalin Kerjasama Terkait Jurnal Scopus

HERALDMAKASSAR – Dalam rangka menindaklanjuti kerja sama antara Universitas Negeri Makassar (UNM) bersama dengan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) yang terjalin sejak tahun 2020, Wakil Rektor Bidang Riset, Usaha, dan Kerja sama UPI, Prof. Dr. H. Adang Suherman, M.A. bersama rombongan melakukan konjungan kerja ke UNM dalam rangka diskusi dan kerja sama mengenai publikasi artikel ilmiah pada jurnal terindeks scopus.

Kedatangan mereka disambut hangat oleh Wakil Rektor Bidang Perencanaan dan Kerja sama, Dr Ir Muhammad Ichsan Ali di ruang rapat rektor UNM lantai 7 Menara Pinsi UNM, pada Kamis, 10 November 2022.

Prof Adang Suherman menjelaskan dalam pertemuan tersebut maksud kedatangannya untuk meningkatkan publikasi dosen yang pada akhirnya berdampak kepada reputasi kampus.

“Saya kira semua dosen saat ini bersepakat untuk terus meningkatkan publikasi dan reputasi kampusnya, salah satu jalannya melalui kerjasama jurnal scopus,” pungkasnya.

Prof Adang Suherman menawarkan sejumlah jurnal bereputasi yang ada di UPI, seperti Indonesian Journal of Science and Technology (IjoST) dan Indonesian Journal of Applied Linguisctics (IJAL).

“Misalnya kami punya jurnal terindeks scopus seperti Indonesian Journal of Science and Technology (IjoST). Ini satu-satunya jurnal sains yang terindeks scopus Q1 yang ada di Indonesia. Ini bisa kami bantu dosen-dosen di UNM jika ada yang ingin menerbitkan artikelnya,” pungkasnya.

Selain itu jurnal IJAL terakreditasi scopus Q2 yang cukup banyak melahirkan profesor. “Dengan begitu, kami juga berharap UNM memberikan wadah bagi dosen-dosen UPI untuk submit di International Journal of Language Education (IJoLE),” pintanya.

Merespons kedatangan rombongan UPI, Dr Ichsan sangat bersyukur atas inisiatif UPI dalam melaksanakan kerjasama ini demi meningkatkan reputasi kampus. Dirinya bersyukur dengan kerja sama ini tentu akan menjadi kekuatan besar kita di bidang riset.

“Saat ini, riset sudah sangat maju, publikasi ilmiah menjadi hal penting dalam perkembangan ilmu pengetahuan. Oleh sebab itu, kita berharap dosen-dosen proaktif dalam membuat publikasi ilmiah,” katanya.

Selain memberikan kontribusi untuk pengembangan ilmu pengetahuan, lanjutnya, publikasi ilmiah juga dapat mengkomunikasikan data, informasi, dan pemikiran ilmiah seseorang. Selain itu, adanya publikasi juga memenuhi janji hibah penelitian dosen dan syarat untuk naik pangkat.

Hadir dalam kegiatan tersebut, yakni Ketua LP2M UNM Prof Bahkrani Rauf, Para Wakil Dekan Bidang Perencanaan dan Kerjasama (WD IV) dari 9 fakultas, para pengelola jurnal di UNM serta staf ahli WR IV. (*)