Beranda Makassar Komunitas RCC Buka Puasa Bersama di Bazar Ramadhan HIPMI Makassar, Rusdin Abdullah...

Komunitas RCC Buka Puasa Bersama di Bazar Ramadhan HIPMI Makassar, Rusdin Abdullah : Sangat Membantu UMKM

MAKASSAR – BPC Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kota Makassar telah menggelar bazar Ramadhan bertemakan “Hi! Market Kita Ramadhan Edition”. di Jalan Nikel Makassar.

Komunitas Rudal Cycling Community (RCC) ramai ramai melakukan melakukan buka puasa dalam bazar Ramadhan itu, dengan menikmati beragama jajanan buku puasa.

Pengusaha Rusdin Abdullah (Rudal) yang juga Mantan Ketua HIPMI Sulsel periode 2000 – 2003 hadir dalam buka puasa bersama RCC itu, sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan HIPMI Makassar melibatkan
Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

“Kegiatan Bazar Ramadhan ini sangat bagus sekali, memberi kontribusi bagi pelaku usaha UMKM dalam meningkatkan perekonomian. Terlebih, masih dalam suasana pandemi Covid-19, ini sangat membantu masyarakat mendapatkan rezeki,” Kata Rusdin Abdullah, Minggu (17/04/2022).

Rudin Abdullah mengharapkan kegiatan kegiatan dengan melibatkan UMKM Banyak dilakukan oleh HIPMI Makassar agar dapat membuka lapangan kerja sehingga dapat menekan angka pengangguran di Kota Makassar.

“Jangan hanya saat ramadhan, bagaimana kegiatan melibatkan UMKM Berkelanjutan, terus dikembangkan memberdayakan UMKM sehinga dapat menciptakan lapangan kerja dan tentunya akan menekan angka pengangguran,” harap Rudal.

Ketua HIPMI Makassar Fadel Taufan Ansar hadir dalam Bazat Ramdhan itu menyampaikan terima kasihnya kepada RCC telah melakukan buka puasa Ha! Market

Fadel Taufan Ansar mengatakan kegiatan ini untuk mendukung pengusaha kecil agar bisa pasca Pandemic Covid19 untuk bersama bangkit memasuki masa endemic sekaligus untuk membantu pengurus HIPMI Makassar dan masyarakat umum dalam memasarkan produknya di bulan suci Ramadhan ini.

“Bazar ini kita sudah buka 3 hari, sebenarnya kegiatan ini kami gelar pada awal bulan Ramadhan namun masih banyak orang yang menjalankan Ramadhan bersama keluarganya di rumah jadi baru hari ini kita mulai laksanakan,”ungkapnya.

Selain terdapat beragam kuliner dan minuman, di Ha! Market itu ada juga retail seperti fashion dan accecories.(*)