Beranda Makassar DMI Kecamatan Makassar Gerak Cepat Salurkan Bantuan Kebakaran di Muh Yamin

DMI Kecamatan Makassar Gerak Cepat Salurkan Bantuan Kebakaran di Muh Yamin

HERALDMAKASSAR.COM – Kebakaran melanda sejumlah rumah hingga bangunan sekolah di Wilayah Kecamatan Makassar, membuat Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kec. Makassar bergerak cepat menyikapi bencana tersebut dengan menyalurkan sejumlah bantuan kemanusiaan.

Tercatat, wilayah kebakaran tersebut, melahap sejumlah rumah warga sekitar 6 rumah (petakan) dan 1 ruang sekolah SMK Penerbangan Kota Makassar. Jln. Muh. Yamin Baru, Kel. Bara baraya Timur. Selasa (04/01/2022).

Menurut data RW Saifuddin safri Ketua RW 05 Kel. Bara baraya Timur, dinas pemadam kebakaran Kota Makassar menurunkan sekitar 12 unit mobil pemadam kebakaran untuk menjinakkan api. Sedang, insiden tersebut, tidak ada korban jiwa ataupun korban luka-luka.

Penyaluran bantuan tersebut, diserahkan langsung Ketua DMI Kecamatan Makassar, Muchlis misbah didampingi Wakil Ketua DMI Kecamatan Makassar Bahar Patappe dan Sekretaris DMI Kecamatan Makassa Ismail serta sejumlah pengurus.

Bantuan yang disalurkan berupa makanan instan serta sembako sebagai wujud kepedulian DMI kepada korban. Hal itu disampaikan Ketua DMI Kec. Makassar Muclis Misbah.

Anggota DPRD Kota Makassar itu, menyebut aksi ini sebagai bentuk kepedulian DMI Kecamatan Makassar kepada keluarga terdampak bencana.

“Ini merupakan Program utama DMI. Semoga ini bisa meringankan beban warga yang mengalami musibah,” ujarnya saat ditemui usai menyerahkan bantuan.

Dirinya pun berharap, dengan adanya bantuan kemanusiaan yang diberikan DMI Kec. Makassar, dapat memenuhi kebutuhan di masa-masa sulit para warga yang terdampak bencana kebakaran.

Sementara, menerima sejumlah bantuan tersebut, Lurah Barabaraya Timur Hj. Ramlah.