HERALDMAKASSAR.COM – Tokoh pemuda Luwu Raya, Andi Abdullah Rahim, menyebar 40.000 kalender untuk masyarakat Kabupaten Luwu Utara (Lutra). Kalendar bertajuk Bangun Lutra 2024 itu dibagikan oleh komunitas dan relawan Andi Rahim di berbagai kecamatan lingkup Bumi Lamaranginang.
Masyarakat Lutra pun antusias mendapatkan kalender pembagian dari pengusaha nasional sukses tersebut. Seperti di Kecamatan Tanalili, dimana masyarakat langsung menyatakan dukungan dan memberikan testimoni mendorong Andi Rahim bertarung pada Pilkada Lutra 2024.
Salah seorang warga Desa Poreang Kecamatan Tanalili, Supriadi, yang menerima kalender menyatakan siap memenangkan Andi Rahim agar dapat duduk menjadi Bupati Lutra pada 2024 mendatang. Andi Rahim dipercaya mampu membawa perubahan positif berupa akselerasi pembangunan dan pemulihan ekonomi pasca-banjir bandang dan pandemi Covid-19.
“Saya dari Poreang atas nama Supriadi, siap memenangkan Andi Rahim,” singkat Supriadi, Sabtu (11/12/2021).
Tidak ketinggalan, masyarakat Desa Bungadidi, Kecamatan Tanalili, juga ramai-ramai menyatakan dukungan untuk Ketua MPC Pemuda Pancasila Lutra itu untuk maju pada pesta demokrasi 2024. Dukungan itu tidak sedikit disuarakan kalangan emak-emak yang memang semakin banyak mengidolakan dan menjagokan Andi Rahim.
Sementara itu, Andi Rahim menyampaikan tahap awal ada 40.000 kalender yang dibagikannya ke masyarakat di berbagai kecamatan lingkup Lutra. Pembagian kalender dilakukan karena menilai momennya tepat pada pengunjung tahun, dimana masyarakat pastinya butuh kalendar 2022 untuk dipakai.
Selain itu, ia mengakui pembagian kalender merupakan bentuk sosialisasi awal kepada masyarakat. Setelah intens melakukan silaturahmi sekaligus meminta restu kepada sejumlah mantan bupati dan mantan wakil bupati serta tokoh masyarakat, tentu sangat penting untuk juga memperkenalkan diri kepada masyarakat perihal agenda Pilkada 2024.
“Pembagian kalender ini dilakukan pada pengunjung tahun agar bermanfaat bagi masyarakat, ya bisa digunakan tahun depan. Sekalian juga bentuk sosialisasi dan pengenalan kepada warga. Kan saya sudah silaturahmi dan minta restu kepada banyak tokoh masyarakat, termasuk para mantan bupati dan mantan wakil bupati, sehingga ke depannya perlu juga untuk memperkenalkan diri kepada masyarakat,” tuturnya. (*)