HERALDMAKASSAR.COM, GOWA — Warga desa Pa’bentengang, Kecamatan Bajeng, Kabupaten Gowa mengeluhkan jalanan di wilayah yang rusak dibeberapa titik.
Keluhan itu mereka sampaikan pada forum temu konstituen (reses) masa sidang ketiga tahun anggaran 2021 DPRD kabupaten Gowa, Legislator Diana Susanti Tunru.
Pada umumnya warga meminta kepada Diana untuk menyampaikan ke pemerintah kabupaten gowa bahwa jalanan di desanya kini kondisinya sudah rusak cukup parah. Sehingga membutuhkan perbaikan secepatnya.
Menanggapi curhatan ini, Diana Susanti menyebut akan menyampaikan semua keluhan masyarakat hasil reses ini kepada pemerintah kabupaten gowa melalui Bappeda.
“Kita akan sampaikan melalui pokok pikiran saya pribadi untuk diajukan ke Bappeda agar di tindaklanjuti secepat mungkin perihal perbaikan jalan di Desa Pabentengang, insya Allah sebagai perwakilan mereka, keluhan masyarakat akan saya sampaikan,” ujar anggota komisi D DPRD Gowa ini, Selasa (14/9/2021).
Diana pun memberikan kontak pribadinya kepada masyarakat agar mudah untuk berkomunikasi dengannya. Hal itu dilakukan untuk lebih mengetahui kebutuhan masyarakat secara langsung.
“Saya juga memberikan kontak pribadi saya, jangan sampai ada sekat antara kami anggota dewan dan masyarakat. Mereka dapat menghubungi saya jika ada keluh kesah yang perlu untuk disampaikan,” lanjut Legislator PAN ini.
Kegiatan reses ini dihadiri sebanyak 334 peserta. Pada kegiatan ini menerapkan protokol kesehatan seperti menggunakan masker, menjaga jarak dan mencuci tangan sebelum kegiatan. (*)