Beranda Sulsel Plt Gubernur Sulsel sebagai Pembina pada Apel Gerakan Pramuka Kwartir Daerah Sulsel...

Plt Gubernur Sulsel sebagai Pembina pada Apel Gerakan Pramuka Kwartir Daerah Sulsel Tahun 2021

HERALDMAKASAR.COM – Pelaksana Tugas Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman sekaligus Ketua Majelis Pembimbing Daerah (Mabida) Kwarda Pramuka Sulsel,mengajak Gerakan Pramuka untuk terus menumbuhkan semangat dan meningkatkan imunitas.

Hal ini disampaikan Plt Gubernur Sulsel saat menjadi Pembina pada Apel Besar Gerakan Pramuka Kwartir Daerah Sulsel Tahun 2021 di Lapangan Upacara Rujab Gubernur Sulsel, Rabu (18/8).

Plt Gubernur Sulsel yang membacakan sambutan seragam dari  Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka, Komisaris Jenderal Polisi (Purn) Drs. Budi Waseso meminta Gerakan Pramuka untuk mematuhi protokol kesehatan dan tetap membantu mereka yang memerlukan pertolongan.

“Mari kita peringati 60 tahun Gerakan Pramuka ini dengan tetap bersemangat, tetap berusaha hidup sehat dengan mematuhi protokol kesehatan dan tetap membantu mereka yang memerlukan pertolongan kita. Jangan pernah menyerah dan berputus asa. Mari kita tunjukan bahwa Pramuka dapat terus berbakti tanpa henti. Selamat Hari Pramuka ke 60, semoga Pramuka kita semakin berjaya,” ungkapnya.

Ia Juga berharap anggota pramuka selalu jujur dan bertanggung jawab serta bermanfaat bagi masyarakat dan memperlihatkan jiwa-jiwa patriot.

“Adik-adik dan kakak-kakak Pramuka sekalian dituntut saat ini untuk ikut berpartisipasi kepada masyarakat. Saya berharap kepada adik-adik Pramuka, sebagaimana selaku anggota Pramuka yang selalu jujur dan bertanggung jawab serta bermanfaat bagi masyarakat untuk menjadi contoh dan teladan yang terdepan dan memperlihatkan bagaimana jiwa-jiwa patriot dari seorang Pramuka,” pintanya.

Andi Sudirman lebih jauh mengakui kebanggaannya kepada para anggota Pramuka yang selalu bersemangat dalam menjalankan aktivitas.

“Saya tetap memonitor kegiatan-kegiatan sosial yang dilakukan oleh Pramuka, kami Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan mengandalkan kakak-kakak dan adik-adik untuk terus menunjukkan karakter sebagaimana yang tertuang dalam poin-poin Darma Bakti Pramuka. Di dalamnya, beberapa poin mengingatkan untuk rela menolong dan tabah, serta bagaimana selalu bertanggungjawab,”pungkasnya.

Ketua Harian Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Sulawesi Selatan, Haris Yasin Limpo mengaku Gerakan Pramuka, menjadi wadah pendidikan non formal yang diberikan tanggung jawab besar oleh undang-undang untuk membina bangsa, sehingga support moril maupun material dari pemerintah sangat kita nantikan bagi perkembangan berjalannya aktivitas kegiatan gerakan pramuka.

“Oleh karena itu kami mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dalam hal ini kepada bapak Plt Gubernur yang terus memberikan perhatian dan dukungan bagi perkembangan gerakan Pramuka,” tuturnya

Ia juga mengatakan gerakan Pramuka berkomitmen untuk terus hadir dan berperan aktif membantu pemerintah dan masyarakat di segala situasi dan kondisi.

“Salah satunya kegiatan Vaksin Covid-19 yang telah dilaksanakan sebagai upaya kwartir daerah untuk hadir membantu Pemerintah dalam menekan angka penyebaran Covid-19 dan pemerataan vaksinasi di Sulawesi Selatan. Seperti pada tahun 2020 kemarin, orientasi kegiatan dari kwartir daerah masih dalam membantu Pemerintah dalam penanganan bencana Covid-19,” tutupnya.

Pada kesempatan itu, Plt Gubernur sulsel Andi Sudirman Sulaiman menyematkan lencana Melati, Lencana Dharma Bahkti dan Lencana Karya Bakti kepada beberapa tokoh yang meraih penghargaan dari Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Sulsel. Beberapa diantaranya Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan dan Bupati Maros, Chaidir Syam.

Diketahui, peringatan 60 tahun Pramuka mengangkat tema “Berbakti Tanpa Henti”. Mengingat masih dalam kondisi pandemi, pelaksanaan Apel Besar Gerakan Pramuka ini dilaksanakan secara terbatas dan adapula yang mengikuti secara virtual.